SuaraRiau.id - Pembongkaran kios di Pasar Agus Salim Pekanbaru diwarnai bentrok antara pedagang dan petugas Satpol PP, Kamis (18/11/2021).
Pedagang yang tak mau lapaknya direlokasi terlibat adu mulut dengan petugas. Bahkan, terjadi aksi saling dorong pedagang dengan petugas Satpol PP.
Kondisi sempat memanas, Satpol PP Pekanbaru lalu memukul mundur pedagang yang tidak mau dipindahkan.
Saat Riauonline.co.id--jaringan Suara.com mencoba mengkonfirmasi perihal bentrok tersebut, Kasatpol PP Pekanbaru, Iwan Simatupang mengaku berdalih sedang bekerja.
"Kita sedang kerja nanti saja ya," ucapnya di tengah kerumunan di Pasar Agus Salim Jalan Sudirman Pekanbaru, Kamis (18/11/2021).
Tidak hanya itu, pedagang yang emosi tidak mau direlokasi melempari Satpol PP dengan kayu dan batu.
Petugas Satpol PP yang geram ikut melempar balik dan malah menghajar warga yang tertangkap tangan melempar petugas.
Menurut pedagang Abdizul ia sudah puluhan tahun berjualan di kawasan tersebut.
"Saya sudah puluhan tahun berjualan di sini dan tidak ada masalah, tiba-tiba dipindahkan ke tempat sepi," ujarnya.
Dengan keluh kesah tersebut, Satpol PP tidak menghiraukan para pedagang yang dominasi oleh emak-emak.
Satu unit alat berat, ekskavator digunakan petugas untuk merobohkan bangunan pedagang di Pasar Agus Salim Pekanbaru.