Five Vi Sebut Dua Jenazah Tak Boleh Dimakamkan Dalam Satu Liang Lahat

Five V menuturkan bahwa memakamkan dua jenazah atau lebih dalam satu lubang hanya diperkenankan dalam keadaan tertentu.

Eko Faizin
Rabu, 10 November 2021 | 16:32 WIB
Five Vi Sebut Dua Jenazah Tak Boleh Dimakamkan Dalam Satu Liang Lahat
Aktris Five Vi saat menjawab pertanyaan awak media terkait kedatangannya ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (19/8). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraRiau.id - Selebritas Five Vi saat ini dikenal sebagai artis hijrah. Laman akun Instagram pribadinya @five_vrachmawati
 pun kerap membagikan materi tentang dakwah.

Kekinian, Five Vi membagikan kajian soal menguburkan jenazah dalam pandangan Islam. Ia menyebut bahwa tidak boleh dua jenazah dikuburkan dalam satu liang lahat.

Dalam unggahan Five Vi, hal tersebut tak pernah dilakukan oleh Nabi. Kecuali dalam keadaan tertentu.

“Tidak boleh menguburkan dua mayat atau lebih dalam satu lubang, karena hal tersebut tidak pernah dilakukan oleh Nabi, kecuali dalam keadaan tertentu yang situasi dan kondisi saat itu tidak memungkinkan untuk menguburkan satu mayat satu lubang. Namun jika keadaan mengharuskan hal tersebut, maka diperbolehkan seperti ketika ada kematian dalam jumlah sangat banyak karena perang, wabah atau bencana alam atau faktor lain,” isi unggahannya dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu, (10/11/2021).

Lebih lanjut, Five Vi menambahkan keterangan sebagaimana berikut.

“Lajnah Daa’imah berfatwa :“Hukum asli di dalam syariat Islam setiap mayit di kuburkan dalam lubang yang tersendiri jika memungkinkan, dan tidak dikubur bersama mayit yang lain. Baik mayit kedua ini mati bersamaan maupun mati sesudahnya. Demikian pula hukum aslinya tidak boleh menggali mayit-mayit yang telah dikuburkan lama, kemudian diambil dan diletakkan di dalam satu lubang.” tambahnya lagi.

Five Vi menuturkan bahwa memakamkan dua jenazah atau lebih dalam satu lubang hanya diperkenankan dalam keadaan tertentu.

“Adapun jika hal tersebut tidak memungkinkan karena sempitnya lahan serta tidak didapatkan lahan yang lain. Atau didapati kesulitan yang besar di dalam menguburkan satu mayit satu lubang karena banyaknya mayit dikarenakan wabah atau pembunuhan atau sebab lain, maka diperbolehkan ketika itu menguburkan banyak mayit dalam satu lubang”. Fatawa Lajnah Daa’imah : 7/285,” tulisnya.

Hal ini tak ayal membuat netizen menghubungkan materi dakwah Five Vi dengan pemakaman Vanessa Angel.

“Apa ada hubungannya dengan Almh. Vanessa,” tulis warganet @crispy_cum****

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak