Kami turut bangga bahwa PCR telah meraih berbagai capaian yang cemerlang dan terbilang. Banyak harapan yang kami titipkan pada institusi ini, berpartisipasi membantu kami dalam upaya mewujudkan Visi Riau 2019-2024, terutama pada Misi Kesatu, mewujudkan sumber daya manusia yang beriman, berkualitas dan berdaya saing global melalui pembangunan manusia seutuhnya.
“Alhamdulillah, usaha mewujudkan Riau yang berdaya saing ini selaras dengan visi PCR sebagai Politeknik unggul yang mampu bersaing baik pada tingkat nasional maupun ASEAN. Daya saing anak jati Riau, khususnya lulusan dari PCR bisa dilihat dari hasil tracer study terhadap lulusan yang dilakukan setiap tahun. Hasil tracer study dari tahun ke tahun memperlihatkan bahwa lulusan PCR dapat bersaing dan di terima dengan baik di industri dalam negeri maupun luar negeri,” katanya.
Ia juga mengatakan bahwa pembangunan dan investasi pada bidang sumber daya manusia merupakan pondasi yang sangat penting dalam mendukung program-program pembangunan serta dalam menghadapi berbagai peluang dan tantangan Riau saat ini dan pada masa yang akan datang.
“Kita tidak mau melihat lagi bahwa generasi muda kita hanya menjadi penonton di rumah sendiri atas berbagai kesempatan yang ada di Provinsi ini. Melalui bidang pendidikan ini, kita harus siapkan, kita bekali mereka dengan berbagai macam kompetensi, keterampilan, dan sertifikasi yang memadai sehingga punya kemampuan dan daya saing yang tinggi,” ujarnya.
Peluang dan tantangan Riau saat ini dan ke depan tersebut tentu saja tidak bisa lepas dari kesiapan SDM kita semua.
Untuk itu pihaknya mengajak semua elemen yang ada di Riau, khususnya pada institusi pendidikan tinggi seperti PCR, dunia usaha dan industri, bahu membahu dengan Pemerintah Provinsi Riau mewujudkan kesiapan SDM yang berdaya saing ini.
Sinergi dan keselerasan ini akan memberikan dampak dan percepatan yang penting bagi SDM Riau yang berkualitas.
“Kami sangat mendorong dan memberikan dukungan bagi PCR untuk terus mengepakkan sayap meraih visi dan misinya. Kami sangat berharap PCR terus mengembangkan diri menjadi institusi yang lebih besar lagi, sehingga semakin banyak anak-anak Riau yang berkesempatan menimba ilmu di kampus yang baik ini," ujar Syamsuar.
Ia juga berharap agar PCR meningkatkan kuantitas dan kualitas mahasiswa, serta pengembangan institusi teknik dan bisnis yang lebih besar dan terkemuka.
"Kami sangat mendukung terhadap program ini. Semoga PCR senantiasa diberikan keberkahan dan kekuatan untuk terus berjaya dan menjadi kebanggaan masyarakat Riau,” pungkasnya.