SuaraRiau.id - Putra mendiang Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz baru-baru ini mengucapkan ulang tahun kepada istrinya, Larissa Chou yang ke-25 pada 23 April 2021 lalu.
Alvin Faiz mengunggah foto kenangan keduanya berfilter hitam putih di laman depan Instagram pribadi miliknya.
Dalam keterangan, Alvin menuliskan kata begitu romantis menggunakan bahasa Inggris.
“Jika aku memiliki satu keinginan dalam hidup, aku tidak akan mengharapkan apa pun, kecuali kamu. Selamat ulang tahun @larissachou,” tulis Alvin Faiz dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Selasa (27/4/2021).
Unggahan itu lantas dibalas Larissa Chou sendiri. Wanita berdarah Tionghoa ini mengucapkan terima kasih kepada ayah putranya, Yusuf Alvin Ramadhan.
“Makasih abinya Yusuf,” kata Larissa Chou.

Komentar Larissa kemudian menarik perhatian warganet lainnya dan meninggalkan berbagai pendapat dalam kolom komentar. Salah satunya ada yang mengira kalau Alvin akan memadu dan ditalak Larissa.
“Suamimu juga,” ucap netizen.
“Balasannya datar gitu ci, semoga Allah memberikan kebaikan dan panjang jodoh dengan @Alvin_411 dan semoga Allah memberikan kebahagiaan dan kelanggengan untuk keluarga kecilnya ya,” timpal netizen lain.
Bahkan ada warganet yang mengaku harus berpikir panjang merasa ikut dalam skenario hubungan Alvin dan Larissa.
- 1
- 2