SuaraRiau.id - Seorang warga Rokan Hilir (Rohil) bernama Candra hingga kini belum ditemukan usai diterkam dan diseret buaya.
Insiden nahas tersebut bermula saat korban beristirahat di tepian Sungai Rokan, Kamis (23/9/2021).
Tim SAR dalam beberapa hari melakukan pencarian 4 Kilometer ke hulu dan hilir sungai untuk menemukan jasad korban.
Kepala Kantor SAR Pekanbaru, M Ishak mengungkapkan bahwa kejadian tersebut bermula saat korban bersama rekannya turun ke alur sungai Rokan untuk mencari udang di tepi Sungai Rokan.
"Korban pada saat itu beristirahat di tepi sungai, tiba-tiba diterkam buaya dan diseret ke dalam air menuju ke tengah sungai," ucap Ishak dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (24/9/2021).
Ia menyebut bahwa saat itu rekannya melihat korban diterkam buaya. Namun tidak berani menolong langsung dan berlari mencari pertolongan.
"Memasuki pencarian hari kedua tepatnya hari ini, kita melanjutkan pencarian di sekitar TKP dan ke arah hilir sungai sejauh 4 km dan ke arah hulu sungai sejauh 4 km," terangnya.
Disampaikan Ishak, pihaknya hingga kini masih mencari keberadaan korban dengan menyisir sungai tersebut.
"Hingga saat ini korban masih belum ditemukan, dan kami bersama-sama masih berupaya melakukan pencarian keberadaan korban dengan menggunakan beberapa perahu," ungkap dia.