Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Rabu, 18 Januari 2023 | 15:34 WIB
Cerita penangkapan pemilik senjata api di Siak. [Suara.com/Alfat Handri]

"Mas TH diisukan orang terlibat aneh-aneh. Sedih saya. Mas TH bukan seperti itu," beber Novi terisak.

Novi bercerita keseharian TH, selain sosok bapak yang humoris, TH bukan orang yang suka membahas hal keagamaan atau kenegaraan.

Tak ada buku bacaan yang aneh-aneh di rumahnya. Menonton televisi pun hanya menonton kartun kesukaan anaknya.

"Mas TH itu biasa aja, gak ada bahas-bahas keagamaan, politik, kalaupun nonton televisi paling nonton upin dan ipin, HP nya saja hanya Nokia lama saja, bukan android," ucap Novi.

Suaminya itu tidak pernah tidak pulang ke rumah, meski malam hari pulang berburu, TH pas pulang ke rumahnya.

"Gak pernah Mas TH tak pulang ke rumah, meski larut malam pulang berburu, pasti mas pulang," kenang Novi.

Setahu Novi, senjata itu memang digunakan TH untuk berburu, tak ada digunakan untuk yang lainnya.

"Senjata itupun memang untuk berburu, tidak ada niatan lainnya," beber Novi.

Novi berharap, suaminya bisa kembali ke pelukannya dan bisa kembali mengisi waktu bersama dua buah hatinya.

Berat hati Novi menerima kenyataan ini. Pun demikian, Novi berharap agar suaminya dapat keringanan hukuman.

Load More