Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Selasa, 18 Oktober 2022 | 17:13 WIB
Acara penandatangan MoU antara manajemen lama PSPS Riau kepada pengusaha Malaysia, Norizam Tukiman di Pekanbaru.[Ist]

SuaraRiau.id - Klub sepakbola kebanggan Bumi Lancang Kuning, PSPS Riau dikabarkan dijual pemiliknya saat ini, Norizam Tukiman seharga Rp15 miliar.

Norizam menyatakan bahwa PSPS Riau dijual atas permintaan masyarakat Riau dan suporter yang menginginkan Askar Bertuah dikelola oleh orang lain

Hal itu, menurutnya, lantaran PSPS tidak kunjung memperoleh hasil positif pada pertandingan Liga 2 Indonesia.

Tim PSPS Riau dilepas keberangkatannya oleh Gubernur Riau Syamsuar menuju Liga 2 Indonesia di Palembang, Jumat (1/10/2021). [Ist]

"Presiden klub menimbang untuk melepaskan saham PSPS Riau sebanyak 81 persen dengan syarat ada yang dapat membeli saham tersebut dengan nilai Rp15 miliar," tulis Official PSPS Riau pada Selasa (18/10/2022).

Selain itu, pria yang akrab disapa Bos Zam tersebut, mengaku telah melakukan diskusi dan rapat di tingkat atasan serta mempertimbangkan faktor lain, serta memenuhi permintaan suporter dan masyarakat Riau.

"Sekiranya ada individu, tokoh maupun perusahaan yang berminat silakan melakukan pembayaran langsung secara penuh," terang dia dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.

Jika tidak ada peminat atau pembeli yang memenuhi permintaan Norizam, kandang PSPS Riau yang tidak lagi di Stadion Utama Riau.

"Jika tidak ada yang berminat, kami akan melanjutkan pengelolaan klub hingga selesai dan tidak menutup kemungkinan perpindahan lokasi home base akan berlaku," tegas Norizam.

Load More