Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Rabu, 23 Juni 2021 | 14:52 WIB
Ilustrasi pengantin positif Covid-19 dijemput polisi. [Foto: Antara]

SuaraRiau.id - Ada-ada saja yang dilakukan warga Pekanbaru, Riau. Pria berinisial W positif Covid-19, namun nekat ke luar kota untuk melakukan pesta pernikahan.

Sebelumnya, dia diketahui terkonfirmasi positif Covid-19 usai hasil tes swab PCR.

Mengetahui hal itu, Kapolsek Tenayanraya, AKP Manapar Situmeang memerintahkan Bhabinkamtibmas Kelurahan Industri Tenayan menjemput lelaki itu ke Kota Padang untuk memutus penularan Covid-19.

“Tanggal 15 Juni 2021 kami menerima rilis dari puskesmas nama pasien yang terkonfirmasi Covid-19. Kemudian saya arahkan anggota untuk melakukan 3T (testing, tracing dan treatment),” terangnya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (23/6/2021).

AKP Manapar menambahkan, pada saat dilakukan penelusuran, Bhabinkamtibmas meminta kepada pria tersebut untuk melaksanakan isolasi mandiri.

“Beliau menolak dilakukan isolasi karena ia hendak pergi ke Padang untuk melaksanakan pernikahan,” jelasnya.

Diketahui pernikahan W digelar pada 19 Juni 2021, polisi kemudian mengetahui bahwa W telah berangkat menuju Kota Padang untuk menggelar pesta pernikahan.

“Saya perintahkan anggota untuk berangkat melakukan pengejaran terhadap W ke Padang agar mencegah penularan Covid-19,” tuturnya.

Sesampainya di Kota Padang, Bhabinkamtibmas Kelurahan Industri Tenayan, Aiptu Indra Gunawan mencari informasi keberadaan calon pengantin tersebut.

“Setelah saya mengetahui keberadaan yang bersangkutan, saya koordinasi dengan Polsek di sana untuk melakukan tracing terhadap W yang terkonfimasi positif Covid-19,” kata Aiptu Indra.

Selanjutnya, pesta pernikahan W tetap digelar, namun Weri dan Istrinya melaksanakan pesta secara daring.

Load More