SuaraRiau.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas Tol Pekanbaru-Dumai. Satu unit mobil Toyota Kijang Innova BM 1772 NY melaju kencang menabrak bemper truk tronton BL 8669 AK yang ada di depannya.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Tol Pekanbaru-Dumai, tepatnya di KM 20+250 Jalur A yang membentang wilayah Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, pada Minggu (20/6/2021) sekitar pukul 05.45 WIB.
Akibat insiden itu, mobil minibus tersebut mengalami kerusakan parah. Sementara supir minibus juga luka-luka.
Kepala Bidang Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto menjelaskan, kecelakaan tersebut diakibatkan oleh faktor human error saat berkendara.
"Penyebab laka lantas diduga pengemudi Kijang Innova mengemudi dengan kecepatan tinggi dalam keadaan mengantuk (human error)," kata Sunarto, Senin (21/6/2021).
Kronologisnya, dijelaskan Sunarto, bahwa semula satu unit mobil Toyota Innova BM 1772 NY yang dikemudikan oleh pria berinisial Sjahru Sjakbani itu datang dari arah Pekanbaru menuju Dumai.
Kemudian setibanya di ruas KM 20+250 dengan kondisi jalan lurus sedikit tanjakan, mobil tersebut menghantam bagian belakang mobil truk dengan nomor polisi L 8669 AK yang ada di depannya.
"Saat itu, truk tersebut sedang berjalan di jalur kiri jalan," ungkapnya.
Sunarto mengungkapkan, insiden tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Namun kendaraan minibus dan pengemudi mengalami kerusakan dan luka-luka.
"Kejadian ini diduga karena kelalaian dari pengemudi mobil Innova dengan menggunakan kecepatan tinggi dalam tidak konsentrasi dan tidak menjaga jarak iring kendaraannya dengan kendaraan yang berada di depannya sehingga menabrak bagian belakang mobil truk," jelasnya.
Pihak kepolisian mengimbau, masyarakat yang berkendara di jalan umum agar dapat memperhatikan rambu lalu lintas dan mengutamakan keselamatan.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Mobil Dinas Kadishub Mukomuko Tabrak Pemotor, Tangan Korban Patah dan Keluar Darah dari Telinga
-
Minibus Masuk Jurang di Trenggalek, 3 Orang Luka-Luka
-
Kendaraan Roda Dua Dominasi Angka Kecelakaan Lalu Lintas Sepanjang 2024
-
Kecelakaan Lalu Lintas di Bogor Jadi Sorotan, Total Ada 144 Orang Meninggal Dunia
-
Mobil Kapolres Boyolali Kecelakaan Tabrak Truk Di Tol Batang, Sopir Dan Ajudan Tewas
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024