Ibu Jual Ginjal Demi Lunasi Utang Anak yang Terlilit Pinjol gegara Judi Online

Disebutkan juga bahwa ER menjual ginjal untuk melunasi utang anaknya yang terlibat judi online.

Eko Faizin
Kamis, 24 November 2022 | 14:35 WIB
Ibu Jual Ginjal Demi Lunasi Utang Anak yang Terlilit Pinjol gegara Judi Online
Ibu-ibu di Tuban jual ginjal buat bayari hutang anaknya [Foto: BlokTuban]

SuaraRiau.id - Seorang ibu di Kabupaten Tuban, Jawa Timur menawarkan ginjalnya untuk melunasi hutang pinjaman online (pinjol) sang anak.

Dilansir dari akun media sosial @memomedsos, Rabu (23/11/2022), Ibu Rumah Tangga (IRT) berinisial ER tersebut membentangkan poster di depan kantor BPJS Kesehatan di kawasan Jalan Basuki Rahmat, Tuban.

Pada sebuah video singkat yang diunggah akun media sosial tersebut terlihat ER tengah duduk di trotoar dekat lampu merah sembari memegangi poster keterangan dirinya menjual ginjal dengan nomor ponsel yang bisa dihubungi.

Sejumlah petugas Satpol PP tampak menghampiri ER. Petugas tersebut tampak membantu ER melepaskan spanduk yang diikat ke tiang dan berbicara dengannya.

Petugas tersebut lalu membawa Ibu yang hendak menjual ginjal tersebut ke Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa merupakan unsur pelaksana Otonomi Daerah di bidang Sosial (PPPA dan PMD) Kabupaten Tuban.

Disebutkan juga bahwa ER menjual ginjal untuk melunasi utang anaknya yang terlibat judi online.

"Anak dari ibu tersebut memiliki utang di pinjaman online (pinjol) serta bank dengan total mencapai Rp200 juta," tulis pengunggah di kolom caption.

Unggahan ini mengundang sejumlah komentar bernada emosi dan simpati dari warganet. Salah satunya disampaikan oleh @mbo***.

"Anak durhaka,bukanya berbakti pada orang tua,malah nyusahin Dan menyengsarakan hidup ortunya," tulisnya di kolom komentar.

"Maaf nieh... Kenapa ga anak nya aja yg jual ginjal buat bayar utang dia sendiri," ujar @sha***.

"Bu, jual ginjal bukan solusi. Setelah ibu jual ginjal, nanti kalau sakit biaya berobatnya lebih tinggi. Ibu sudah melahirkan dan membesarkan anak ibu. Biarlah dia menyelesaikan masalahnya sendiri, jangan dimanja," kata @joe***.

Kontributor : Anggun Alifah

Berita Terkait

Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa keuangan (OJK) Mahendra Siregar buka suara terkait dengan moratorium pinjaman online (pinjol).

bisnis | 15:26 WIB

Tak sedikit warganet yang galau lantaran baru saja membeli tiket konser Coldplay yang juga tidak murah.

mamagini | 12:25 WIB

Diperkirakan 37 Warga Negara Indonesia (WNI) di Laos yang terjerat kasus judi online atau online scam sudah kembali ke tanah air.

purwasuka | 09:19 WIB

Ustaz Yusuf Mansur menyesalkan banyak orang rela ajukan pinajaman online pinjol untuk beli tiket konser Coldplay.

bisnis | 09:10 WIB

Ustaz kondang Yusuf Mansur mendoakan kepada para calon penonton konser Coldplay yang terpaksa harus ngutang di pinjol demi membeli tiket konser Coldplay.

bisnis | 05:20 WIB

Lifestyle

Terkini

Kemudian, sapi jenis Limosin seberat 934 Kg miliki peternak Abdul Rohman asal Siak.

News | 10:10 WIB

Menurut Sakinah, siswa yang terindikasi LGBT kemungkinan karena pergaulan baik di sekolah maupun di luar.

News | 09:10 WIB

Menurutnya, saat ini Pemprov Riau masih menunggu surat resmi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

News | 22:07 WIB

Bank Mandiri memiliki berbagai produk perbankan yang bisa digunakan untuk bertransaksi di kawasan Damai Indah Golf PIK Course.

News | 22:05 WIB

Ketua PHRI Riau, Nofrizal menilai bahwa operasi yang dilakukan aparat berdampak pada okupansi hotel.

News | 09:34 WIB

Pemeriksaan sudah mulai dilakukan sejak Senin (22/5/2023).

News | 19:55 WIB

Mereka tak berkutik saat petugas mendapati sedang berduaan di kamar.

News | 18:25 WIB

Pihaknya telah melakukan inventarisir persoalan-persoalan selama pelaksanaan PPDB Riau.

News | 17:20 WIB

Wabup Rohil Sulaiman diamankan bersama seorang wanita dalam sebuah kamar hotel mewah di Pekanbaru pada Kamis malam.

News | 18:55 WIB

Menurut Kombes Asep, keduanya diperbolehkan pulang karena peristiwa itu hanyalah delik aduan.

News | 16:16 WIB

Hingga kini, Sulaiman bersama wanita tersebut tengah menjalani pemeriksaan intensif di Mapolda Riau.

News | 14:14 WIB

Saat itu, polisi sedang melakukan patroli kenakalan remaja dan penyakit masyarakat (pekat).

News | 12:01 WIB

Namun tiba-tiba anak pelaku datang langsung mengajak berkelahi.

News | 10:26 WIB

Akibat perbuatannya, ketiga tersangka disangkakan atas Pasal 359 KUHP dengan ancaman lima tahun penjara.

News | 07:29 WIB

Gubernur Syamsuar berharap agar SPAM tersebut dapat dinikmati oleh masyarakat nantinya saat sudah beroperasi.

News | 11:20 WIB
Tampilkan lebih banyak