Panik Bertemu Babi Hutan di Kebun Sawit, Pria Pilih Kabur Tinggalkan Motor

Terlihat seorang pemotor bertemu dengan seekor babi hutan di perkebunan kelapa sawit.

Eko Faizin
Rabu, 07 September 2022 | 16:47 WIB
Panik Bertemu Babi Hutan di Kebun Sawit, Pria Pilih Kabur Tinggalkan Motor
Video tangkapan layar babi hutan dekati sebuah motor yang ditinggalkan pemiliknya. [Instagram]

SuaraRiau.id - Bertemu dengan hewan liar di jalanan yang sepi, kerap kali menjadi ketakutan para pengendara. Seperti yang dialami oleh pengendara motor yang berpapasan dengan seekor babi hutan.

Video viral yang diunggah akun Instagram @memomedsos pada Selasa (06/09/2022), terlihat seorang pemotor bertemu dengan seekor babi hutan di perkebunan kelapa sawit.

Jalanan di perkebunan tersebut terlihat hanya jalan tanah padat dan dikelilingi sawit.

Saat tengah berkendara, perekam melihat seekor babi hutan yang juga melintas di jalan yang sama dengannya. Alih-alih menghindar, pria itu justru menuju ke arah babi hutan tersebut.

Saat pengendara sudah sangat dekat dengan babi hutan, babi itu menyadari keberadaan si pengendara. Babi hutan berwarna hitam itu lalu menoleh ke arah pengendara sepeda motor itu.

Panik dengan aksi si babi, pengendara itu lalu melompat dari atas motornya dan meninggalkan sepeda motornya yang masih menyala di tengah jalan.

Sementara si pengendara bersembunyi di dekat pohon kelapa sawit, babi hutan itu malah menghampiri dan menunggui sepeda motor yang ditinggalkan pemiliknya itu.

Tidak dijelaskan oleh pengunggah dimana lokasi perkebunan kelapa sawit tersebut atau kapan video tersebut direkam.

Aksi pengendara yang malah berhenti dan meninggalkan sepeda motornya ini menjadi perhatian warganet, salah satunya pemilik akun @cnd***.

"Lagian bukannya tancep gas ngeduluin babinya malah brenti," tulisnya.

"Lagian bukannya di geber sebelum babi nengok, babi kan susah nengoknya," imbuh @nur***.

"Itu babinya nyari tumpangan, lu malah manjat pohon," timpal @aku***.

Kontributor : Anggun Alifah

Berita Terkait

Derlin dalam video itu akan bangun pada pukul 1 dinihari. Setelah bangun, ia tak lupa menjalankan salat tahajud.

moots | 10:14 WIB

Jemaah haji hanya pindah penginapan. Lebih dekat dengan Masjid Nabawi.

bestie | 09:18 WIB

Dalam video terlihat korban yang sudah tak berdaya sambil terus melindungi kepala dengan kedua tangannya mendapat penganiayaan dari para pelaku.

moots | 22:27 WIB

Dalam video viral yang diunggah akun Instagram @memomedsos tersebut memperlihatkan seorang emak-emak nonton balap motor di pinggir lintasan.

moots | 20:05 WIB

Viral video berdurasi 45 detik memperlihatkan seorang siswa jadi korban perundungan dengan cara kaki dan tangan diikat di pohon. Tidak hanya itu, badannya pun dilumuri lumpur got.

garut | 16:23 WIB

Lifestyle

Terkini

Sementara itu, Propam Polda Riau tengah mendalami kasus curhatan Bripka Andry yang viral di media sosial.

News | 09:26 WIB

Media inimenyebut Putri Ariani sebagai penyanyi remaja berbakat murni dengan suara malaikat.

News | 19:11 WIB

Nandang mengungkap kronologi tenggelamnya mahasiswa PCR tersebut.

News | 16:20 WIB

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri Kemendes PDTT Abdul Halim Iskandar.

News | 11:13 WIB

Dikatakan Sidakarya, mahasiswa tenggelam itu kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau.

News | 06:23 WIB

Seiring dengan itu, anggota DPRD Riau Mardianto Manan turut menanggapi curhatan anggota Brimob tersebut.

News | 12:14 WIB

Bripka Andry meminta keadilan lantaran dimutasi demosi.

News | 07:42 WIB

Dalam perencanaan, lanjut dia, pembangunannya akan membutuhkan anggaran Rp35 triliun.

News | 20:51 WIB

Kasatlantas Polres Indragiri Hulu AKP Rocky Junasmi membenarkan kejadian tersebut.

News | 19:29 WIB

Kepala Bagian Kemahasiswaan PCR Satria Perdana Arifin membenarkan jika korban tenggelam adalah mahasiswanya.

News | 15:48 WIB

Ia juga mengatakan bahwa Kompol Petrus Hottiner Simamora, Danyon B Pelopor Polda Riau sudah dicopot dari jabatannya.

News | 17:23 WIB

Menurut Mahyudin, jamaah calon haji Riau 1444 H/2023 M terbang dalam 13 kloter penuh dan 1 kloter gabungan.

News | 17:55 WIB

Pameran re-ART-si sendiri merupakan respons GHN terhadap fenomena kehidupan berkesenian di Riau.

News | 16:45 WIB

Hingga kini, korban belum ditemukan dan masih dalam pencarian Tim SAR gabungan.

News | 15:50 WIB

Penonaktifan tersebut dilakukan oleh Bupati Rohil, Afrizal Sintong usai kejadian penggerebekan.

News | 15:48 WIB
Tampilkan lebih banyak