Goyang Erotis di Acara Turnamen Golf: LAM Riau Panggil Pengurus, Ketua PGI Masih Bungkam

Taufik Ikram Jamil sangat menyayangkan peristiwa terjadi di Bumi Lancang Kuning.

Eko Faizin
Senin, 22 Agustus 2022 | 18:36 WIB
Goyang Erotis di Acara Turnamen Golf: LAM Riau Panggil Pengurus, Ketua PGI Masih Bungkam
Balai Lembaga Adat Melayu Riau. (Dok LAM Riau)

SuaraRiau.id - Lembaga Adat Melayu atau LAM Riau mengecam aksi goyang erotis biduan pada rangkaian kegiatan Turnamen Golf di Hotel Labersa Kampar yang videonya viral.

LAM Riau bakal memanggil dan memintai keterangan Persatuan Golf Indonesia (PGI) Riau atas kejadian tak senonoh tersebut.

Hal tersebut disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAM Riau, Datuk Seri Taufik Ikram Jamil, Senin (22/8/2022).

Foto: Biduan berjoget erotis saat tampil di ccara Tournament Golf Gubernur Riau (Instagram/@tante.rempong.official)
Biduan joget erotis saat tampil di acara Turnamen Golf Gubernur Riau. [Instagram/@tante.rempong.official]

Taufik Ikram Jamil sangat menyayangkan peristiwa terjadi di Bumi Lancang Kuning.

“Kejadian itu tidak pantas terjadi di Provinsi Riau, karena mempertontonkan aurat kepada lawan jenis,” ujar Taufik Ikram.

Apalagi kata dia, kegiatan tersebut membawa nama Gubernur Riau Syamsuar dan digelar dalam rangka peringatan HUT Riau ke-65.

Sehingga, munurut dia, bukan hanya terjadi pelecehana terhadap martabat perempuan, tetapi juga simbol daerah.

“Untuk itu, kami besok (Selasa, red) memanggil pengurus PGI Riau,” tegasnya.

Pemanggilan itu, lanjut dia, untuk memintai keterangan dan penjelasan dari PGI Riau mengapa peristiwa tersebut bisa terjadi.

“Dari penjelasan mereka nanti kami bisa mengambil suatu tindakan,” tegas Taufik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini