Duh Kasihan, Kambing Kurban di Riau Ada Bayinya Bikin Geger: Ketahuan saat Dibelah

Janin kambing tersebut diletakkan warga di dalam bak mobil pikap.

Eko Faizin
Senin, 11 Juli 2022 | 16:53 WIB
Duh Kasihan, Kambing Kurban di Riau Ada Bayinya Bikin Geger: Ketahuan saat Dibelah
Tangkapan layar video heboh kambing kurban di Riau sudah ada bayinya. [Instagram]

SuaraRiau.id - Warga Desa Babussalam Kecamatan Rambah, Rokan Hulu dihebohkan dengan temuan janin kambing di salah satu kambing yang telah disembelih sebagai hewan kurban.

Peristiwa ini terjadi saat penyembelihan hewan kurban, Minggu (10/7/2022) dan diunggah oleh akun media sosial @kabarpekanbaru, Senin (11/7/2022).

Pada caption video, pengunggah menyebut kambing tersebut awalnya diduga kambing jantan, lantaran hanya kambing jantan yang bisa digunakan sebagai hewan kurban.

"Ternyata ada bayi kambing saat kambing kurban dibelah. Kalo kata warga sekitar, dari kambing jantan min, karena kan memang untuk kurban itu kambing jantan bukan betina. Minggu kemarin min, 10 Juli 2022, di Desa Babussalam Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu, Riau," tulisnya.

Janin kambing tersebut diletakkan warga di dalam bak mobil pikap, bersama dengan kulit dan organ bagian dalam tubuh kambing lainnya.

Bayi kambing tersebut telah terbentuk sempurna, lengkap dengan kepala dan keempat kaki yang masih sangat kecil.

"Tengok, kasian e. Kambing jantan beranak, ha," ujar salah seorang pria di lokasi tersebut.

"Tak mungkin jantan beranak," timpal yang lainnya.

"Ini lengkap ni. Kaki, ini kaki ni," kata pria lain yang juga berada di lokasi.

Hingga saat ini, video singkat tersebut telah ditonton lebih dari 22 ribu kali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini