Empat Bunga Bangkai Tumbuh di Pekarangan Warga Siak, Ternyata Jenis Suweg

Dia juga mengaku tidak heran dengan tumbuhnya bunga suweg tersebut.

Eko Faizin
Rabu, 12 Januari 2022 | 10:25 WIB
Empat Bunga Bangkai Tumbuh di Pekarangan Warga Siak, Ternyata Jenis Suweg
Bunga bangkai yang membuat warga Siak geger ternyata bunga suweg dan dapat dimakan. [Suara.com/Alfat Handri]

SuaraRiau.id - Beberapa waktu lalu masyarakat Siak dihebohkan dengan munculnya empat bunga bangkai di pekarangan milik warga.

Dari fisik, bunga bangkai tersebut merupakan bunga suweg atau Amorphophallus paeoniifolius. Suweg merupakan tanaman umbi-umbian yang bisa dimakan.

Suryadi (62), pemilik tanah yang ditumbuhi empat bunga bangkai di Kampung Benteng Hulu, Kecamatan Mempura, Siak mengaku tak terkejut atas tumbuhnya bunga bangkai suweg tersebut.

Bunga bangkai yang membuat warga Siak geger ternyata bunga suweg dan dapat dimakan. [Suara.com/Alfat Handri]
Bunga bangkai yang membuat warga Siak geger ternyata bunga suweg dan dapat dimakan. [Suara.com/Alfat Handri]

"Ini Suweg kalau orang Jawa bilang, dan umbiannya ini bisa dimakan," kata Suryadi.

Dijelaskan Yahdi, sapaan akrabnya, bahwa suweg tersebut bukan tumbuh sendiri melainkan memang ditanamnya sejak 3 tahun yang lalu.

"Ini sudah saya tanam 3 tahun yang lalu, cuma memang baru kali ini berbunga. Dan seperti ini lah bentuknya," jelasnya.

Suweg itu, sudah 8 hari tumbuh di laman belakang rumahnya. Dia juga mengaku tidak heran dengan tumbuhnya bunga suweg tersebut.

"Kalau di Jawa sering kita temui seperti ini dan umbinya dimakan. Bunga ini sudah 8 hari tumbuh cuma saya diamkan aja," tambah Yahdi.

Dalam kesempatan itu Yahdi juga menjelaskan sedikit perbedaan antara porang dan suweg.

Menurutnya, porang memiliki batang yang berduri dan bentuk motif yang keatas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini