Ditangkap, Pencuri Kotak Amal Tanpa Busana di Solok Ternyata Masih Pelajar

Sebelumnya, kedua pelaku mencuri kotak amal terekam CCTV hanya mengenakan celana dalam saat melancarkan aksi mereka.

Eko Faizin
Selasa, 07 September 2021 | 20:17 WIB
Ditangkap, Pencuri Kotak Amal Tanpa Busana di Solok Ternyata Masih Pelajar
Tangkapan layar ABG tidak memakai busana tertangkap CCTV saat mencuri kotak amal. [Instagram]

Sebelumnya, kedua pria pelaku pencurian kotak amal di Masjid Raya Ikhlas Ar Rahman Kecamatan Kayu Aro yang hanya beraksi mengenakan celana dalam tersebut sempat membuat heboh publik, karena rekaman CCTV aksi mereka beredar di sosial media.

Pencurian kedua pria yang terekam CCTV berdurasi sekitar 30 detik itu terjadi pada Minggu (5/9) sekitar pukul 01.04 WIB.

Pencurian itu terekam jelas dalam kamera CCTV masjid yang beredar di media sosial.

Kedua pelaku tersebut mengendap-endap menuju kotak amal masjid hanya menggunakan celana dalam dan menutupi kepala dengan kantong plastik hitam.

Kedua pelaku kemudian menjalankan aksinya memindahkan kotak amal ke sudut masjid yang agak gelap dan menjauh dari arah CCTV, lalu memecahkan kacanya dan mengambil uang yang ada di dalam kotak amal. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini