Fakta mengejutkan, lokasi ditemukannya mayat merupakan habitat terbanyak dari harimau sumatera.
“Tempat ditemukannya jenazah merupakan habitat prioritas dari harimau sumatera, yakni di lanskap senepis, dari dulu itu memang merupakan habitat harimau,” terang Suharyono.
Selanjutnya, tim BBKSDA Riau mengimbau kepada masyarakat setempat untuk tidak berbuat anarkis terhadap satwa dilindungi tersebut, karena harimau berada di kawasan hutan, bukan di permukiman masyarakat.