SuaraRiau.id - Media sosial diramaikan dengan video seekor kerbau yang mengamuk dan berlari-lari di jalanan Riau.
Warga dibuat lari kocar-kacir dengan aksi hewan yang satu ini. Hal ini diketahui dari unggahan @memomedsos di Instagram baru-baru.
Dalam video berdurasi singkat tersebut, nampak seekor kerbau tiba-tiba berlari kencang dari salah satu sudut jalan raya.
Seiring kerbau ini lepas kendali, sejumlah warga terlihat menjauh dari lokasi jangkauan kerbau.
Baca Juga:Pelepasliaran Harimau Sumatera Corina
Salah seorang warga terpaksa berlari sambil menuntun motornya dengan cepat lantaran khawatir hewan itu akan menjadikannya sasaran.
Bahkan, ia akhirnya hanya meletakkan motornya di pinggir jalan dan memilih melarikan diri dari amukan kerbau.
Beruntung, hewan yang sedang marah itu tak menyusulnya. Si kerbau rupanya malah berlari ke sisi kiri jalan dan menubruk salah satu motor yang terparkir ditinggalkan pemiliknya.
Diduga tak punya cukup waktu untuk lari ke tempat yang lebih aman, dua orang warga memilih untuk naik ke atas pohon guna menghindari amukan kerbau.
Berdasarkan informasi yang disematkan @memomedsos, kerbau lepas kendali ini terjadi di daerah Bangkiang, Kampar, Riau, pada Minggu (20/12/2020).
Baca Juga:Hari Ini Pendaftaran Bintang Suara Resmi Dibuka, Warga Riau Silakan Ikutan
Sontak, video kerbau mengamuk ini langsung mengundang beragam reaksi hingga gelak tawa warganet.
"Itu yang naik pohon gue yakin aslinya kagak bisa manjat, cuma the power of kepepet akhirnya lincah bisa manjat pohon" tulis akun @ade****
"Tuh motor kan bisa dihidupin terus kabur pakai motor," ujar @sig****
"Gak ada akhlak tuh kerbau," celetuk @and****
"Diketawaian orang Spanyol," tinpal @agu****
Lihat video selengkapnya di sini.