SuaraRiau.id - Seorang pria bernama Hendra (49) warga KM 58 Tasik Serai, Kecamatan Talang Muandau, Bengkalis tewas terpanggang dalam mobil pikap yang terbakar.
Peristiwa nahas itu terjadi pada Kamis 27 Oktober 2022. Korban diketahui sudah terbakar bersama mobil uang dikendarai nya pada Subuh, sekitar pukul 05.00 WIB.
Diketahui, jalanan di wilayah tersebut sangat sepi dan berada di pelosok. Tepatnya peristiwa itu terjadi di Jalan Aripin K RT 06 RW 01 KM 58 Desa Tasik Serai Timur, Talang Muandau, Bengkalis.
Kasat Reskrim Polres Bengkalis, AKP Muhammad Reza menjelaskan bahwa korban merupakan warga setempat.
"Korban bernama Hendra, usia 49 tahun. Mobil yang terbakar Suzuki Carry Pp warna hitam dengan plat BM 8418 DM," kata Reza.
Ia menjelaskan, kronologinya bermula pada hari Kamis 27 Oktober 2022 sekira pukul 05.00 Wib ada warga sedang melintas di Jalan itu dan memberitahu warga yang berada di Mesjid Al- Ikhlas bahwa ada mobil terbakar dan di dalamnya ikut terbakar orangnya.
Selanjutnya warga yang baru selesai salat subuh langsung menuju ke TKP, salah satu warga bernama Sam menghubungi Kades setempat, kemudian Kepala Desa Tasik Serai Timur Erwin Siahaan datang ke lokasi TKP beserta warga lainnya dan selanjutnya Kades memberitahukan kepada Bhabinkamtibmas dan Personil Piket Mako SPKT Polsek Pinggir.
"Berdasarkan keterangan istri korban bahwa suaminya keluar dari rumah pada hari Rabu tanggal 26 Oktober 2022 pukul 08.00 WIB dengan tujuan belanja pupuk di Kota Duri dan keperluan lain dan setelah itu seharian tidak pulang. Selanjutnya malam hari sekira pukul 23.00 WIB malam ada menelpon dan korban mengatakan masih di Duri dan nanti ada yang mau merental mobil pribadi korban," ungkapnya.
Lalu, istrinya tidak tahu siapa yang merental mobilnya tersebut dan tahu-tahunya di pagi hari sudah mendapat kabar bahwasanya mobil lain yang ada dibawa korban sekembali dari Kota Duri, yakni Mobil Suzuki Carry warna Hitam BM 8418 DM sudah ditemukan dalam keadaan terbakar.
"Kapolsek Pinggir dan Anggota Reskrim Polsek Pinggir sampai dengan saat ini masih melaksanakan penyelidikan di lapangan. Kami sudah berkoordinasi dengan Tim Laboratorium Forensik Polda Riau. Tim Labfor Polda Riau akan membantu mencari penyebab terbakarnya mobil tersebut apakah benar-benar terbakar atau dibakar," tegas dia.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Dugaan Oknum Polisi Terlibat Pembunuhan, Polda Riau Akhirnya Buka Suara
-
Kecelakaan di Jalan Lintas Sumatera Solok, Dua Sopir GrandMax Tewas
-
Bos Kafe di Bengkalis Ditemukan Tewas dalam Mobil, Penyebab Masih Misterius
-
Bejat! Pria Paruh Baya Rudapaksa Wanita Gangguan Mental, Dilakukan di Rumah Kosong
-
Momen Terenyuh Bapak-bapak Lindungi Anak dari Guyuran Hujan, Banjir Ucapan Doa
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Berpihak pada UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Bakal Mampu Tumbuh dalam Jangka Panjang
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pembangunan Huntara Dimulai 24 Desember 2025
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti