SuaraRiau.id - Meninggalnya Vebby (16) yang ditemukan terkubur di kebun sawit Siak menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan rekan-rekan sekolahnya.
Keluarga besar SMAN 1 Mempura kehilangan sosok siswi yang sopan, agresif dan ceria. Korban dikenal sopan, agresif, ceria oleh teman sekolahnya.
Gadis ABG tersebut tewas di tangan SAS. Hal itu membuat teman satu sekolah merasa sangat kehilangan sosok Vebby yang biasanya bisa menimbulkan tawa di sekelilingnya.
"Canda tawa Alm Vebby terakhir kami rasakan Rabu 2 Febryari 2022 saat di sekolah. Hari itu Vebby sangat ceria tidak ada sedikitpun kesedihan atau masalah terpancar dari wajah Alm teman kami," ucap rekan sekelas korban, Sumiati dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (8/2/2022).
Sumiati mengungkapkan bahwa sepulang sekolah, keduanya sempat jalan berdua ke Kota Siak atas permintaan Vebby.
"Sekitar pukul 3 sore sore saya mengantarkan Vebby ke rumahnya kemudian saya pulang ke rumah," terangnya.
"Saya sangat menyesal kenapa pada hari itu saya langsung pulang, seandainya saya lebih lama main di rumah Vebby pasti dia tidak akan keluar dari rumah sore itu dan peristiwa itu tidak akan terjadi," sambung Sumiati.
Rencana Vebby yang terakhir yakni pengin bikin kartu ATM supaya bisa menabung pakai ATM milik sendiri.
Umiyati, guru mata pelajaran sosiologi mengenal sosok Vebby sangat sopan ramah dan juga ceria.
"Vebby memiliki akhlak yang baik, sopan, ramah dan memiliki jiwa sosial yang tinggi, setiap kali jumpa dengan guru selalu menyapa duluan kemudian menyalami dengan mencium tangan," ucap Umiyati.
Lanjut Umiyati, dia sangat kehilangan sosok Vebby. Dia meminta agar pelaku diberi hukuman yang setimpal dengan perbuatanya supaya hal seperti ini tidak terjadi lagi.
"Semua sudah terjadi kami pun tidak bisa berbuat apa-apa," katanya.
Diketahui, siswi SMA tersebut mendadak menghilang usai pamit untuk membeli paket internet menggunakan sepeda motor pada Rabu (2/2/2022).
Kabar menghilangnya gadis 16 tahun itu sempat viral di media sosial Facebook. Warganet yang bersimpati membagikan kabar hilang tersebut.
Selang beberapa hari, tepatnya Minggu (6/2/2022), korban ditemukan dikubur di sebuah kebun sawit warga Benteng Hilir Siak. Ia diduga merupakan korban pembunuhan.
Pelaku pembunuhan Vebby akhirnya berhasil diamankan Polres Siak selang beberapa jam setelah penemuan mayat korban.
Pelaku berinisial SAS (16) diketahui pernah pacaran dengan korban. Sebelum membunuh, SAS memperkosa dan kemudian mengubur korban.
Berita Terkait
-
A Good Girl's Guide to Murder, Investigasi Kasus Pembunuhan oleh Siswi SMA
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
Pastikan Kesiapan PSU Lancar Sesuai Rencana, Wamendagri Turun Langsung ke Kabupaten Siak
-
Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk dengan Kondisi Terlilit Kasur di Bekasi, Diduga Korban Pembunuhan
-
Diberi Pertanyaan Menohok Siswi SMA, Begini Jawaban Cerdas Anies Baswedan soal Negara Porak Poranda
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025