SuaraRiau.id - Tabrakan maut terjadi antara minibus Ayla dengan truk di wilayah Bandar Seikijang, Kabupaten Pelalawan, Selasa (4/1/2022).
Dalam kecelakaan lalu lintas tersebut dua wanita yang menumpangi Ayla meninggal dunia di tempat kejadian.
Dari beberapa sumber yang beredar menyebutkan dua korban kecelakaan lalu lintas berinisial S dan I tersebut adalah warga Kota Pekanbaru yang saat kejadian sedang melaksanakan pekerjaannya.
Mengutip Antara, sebuah video memperlihatkan mobil Ayla merah itu ringsek ditimpa truk Hino warna hijau yang sempat jatuh ke sisi jalan.
Diduga korban tewas di tempat kejadian sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit.
Dari jejaring media sosial menyebutkan kedua korban ditulis meninggal dunia pada Selasa pukul 17.40 WIB.
Selain Ayla dan Truk, kecelakaan tersebut juga melibatkan sebuah kendaraan minibus yang juga menghantam truk hijau dari arah berlawanan.
Kecelakaan tersebut diduga truk keluar jalur sehingga menghantam kendaraan di depannya hingga terlempar di sisi jalan.
Hingga saat ini belum dilaporkan kondisi sopir truk maupun pengendara mobil minibus berstiker ITIAK di belakangnya itu.
Kecelakaan tersebut sempat membuat arus kendaraan dari Kota Pekanbaru ke Kabupaten Pelalawan atau sebaliknya sempat tersendat. (Antara)
Berita Terkait
-
Ditabrak Motor Gegara Tertidur di Jalan, Pria Diduga Mabuk Akhirnya Tewas
-
Laka Lantas di Pariaman Meningkat, 20 Orang Meninggal Dunia
-
Jalan Gajah Mada Duri Dipasang Portal, Banyak Truk Tersangkut dan Bikin Macet
-
Geger Kawanan Beruang Madu Rusak Dua Rumah Warga di Pelalawan
-
Tulis Pesan Game Over, Pria di Pelalawan Ditemukan Meninggal di Dalam Parit Kebun Sawit
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Sepatu Lari Lokal Nyaman untuk Lansia: Harga Terjangkau, Stylish dan Responsif
-
Dinas Perhubungan Awasi Parkir Gratis di Alfamart dan Indomaret Pekanbaru
-
5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
-
Pipa Gas Meledak di Indragiri Hilir, Kobaran Api Bikin Warga Panik
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang