SuaraRiau.id - Kasus Covid-19 di Riau kian hari kian menurun. Meski begitu, Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir meminta warga Riau tetap menaati protokol kesehatan (prokes).
Menurutnya pemerintah hingga saat ini belum mengeluarkan aturan lepas masker sebagai salah satu cara untuk mencegah penularan virus corona.
"Selama pemerintah belum menerbitkan aturan boleh melepas masker, protokol kesehatan masih menjadi aturan yang harus diterapkan bagi seluruh masyarakat," kata Mimi dikutip dari Antara, Senin (8/11/2021).
"Tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan, saat memakai masker jangan dilepas, apalagi kalau ada pertemuan dan berkumpul. Masker penting untuk menghindari terjadinya lonjakan kasus," katanya.
Mimi mengatakan bahwa angka kasus Covid-19 Riau yang sudah turun menjadi kurang dari 20 kasus dan penurunan tersebut tidak lepas dari kepatuhan warga terhadap protokol kesehatan dan antusiasme warga menjalani vaksinasi.
“Vaksin juga menjadi salah satu penyebab terjadinya penurunan kasus positif Covid-19. Untuk itu menjaring sasaran vaksinasi perlu terus ditingkatkan," katanya.
Menurut data pemerintah, kasus Covid-19 di Provinsi Riau pada Minggu (7/11/2021) hanya bertambah empat sehingga jumlah akumulatif kasus infeksi virus corona di provinsi itu sejak awal pandemi sampai sekarang seluruhnya 128.139 kasus dengan jumlah penderita Covid-19 yang sudah sembuh total 123.949 orang. (Antara)
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR