Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Senin, 01 November 2021 | 21:50 WIB
Ilustrasi kasus Covid-19 di Riau. [Suara.com/ Hilal Rauda Fiqry]

SuaraRiau.id - Kasus Covid-19 di Riau per Senin (1/11/2021) ada penambahan sebanyak 5 pasien positif. Sementara sebanyak 17 pasien sembuh dan tidak ada yang meninggal dunia.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir, pasien yang sembuh tersebut berasal dari Bengkalis satu orang, dua orang dari Indragiri Hilir, satu orang dari Pelalawan, dan seorang dari Kota Pekanbaru.

Dengan demikian, total pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Riau hingga saat ini tercatat sebanyak 128.093 kasus.

"Alhamdulillah penurunan kasus positif COVID-19 di Provinsi Riau masih terus terjaga. Mudah-mudahan bisa terus dipertahankan. Kalau bisa sampai tidak ada kasus aktif," kata dia seperti dikutip dari Antara, Senin (1/11/2021).

Mimi mengatakan, semakin menurunnya kasus positif, maka pasien yang sembuh juga semakin sedikit.

Dan pasien yang sembuh ini sudah menjalani masa karantina, dan yang sudah selesai dirawat di rumah sakit.

"Dalam sebulan ini kasusnya menurun, dan pasien yang sembuh juga disesuaikan dengan jumlah pasien yang terkonfirmasi positif seminggu lalu," jelas Mimi.

Sementara itu, total pasien Covid-19 yang meninggal dunia sebanyak 4.107 orang. Dengan semakin menurunnya kasus Covid-19, masyarakat jangan terlalu bergembira, karena penularan masih bisa terjadi.

"Yang terpenting tetap waspada, prokes tetap dipertahankan, masker tetap dipakai, selalu mencuci tangan dan hindari kerumunan," kata Mimi. (Antara)

Load More