SuaraRiau.id - Gubernur Riau Syamsuar mengundang para pengusaha farmasi yang tergabung dalam Gabungan Pengusaha (GP) Farmasi Wilayah Riau ke kediamannya di Jalan Diponegoro Pekanbaru pada Rabu (7/7/2021).
Syamsuar mengumpulkan pengusaha farmasi tersebut untuk memastikan ketersediaan obat-obatan dan oksigen bagi pasien Covid-19 yang ada di Riau.
"Alhamdulillah dari hasil kami diskusi tadi, obat berkenaan dengan Covid-19 dan obat lainnya masih tersedia di perusahaan farmasi di Riau," kata Gubernur Riau, Rabu (7/7/2021).
Syamsuar mengungkapkan bahwa hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi melihat kondisi tingginya kasus Covid-19 di Jawa.
Lebih lanjut, mantan Bupati Siak itu menambahkan, dari pertemuan tersebut ia mendapatkan gambaran berkenaan dengan ketersediaan obat, termasuk juga mungkin hal-hal lainnya yang perlu didiskusikan lagi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Riau.
"Alhamdulillah tidak ada kelangkaan di Riau, kita ambil langkah cepat agar memastikan ketersediaan obat cukup untuk kebutuhan pasien Covid-19" tutur Syamsuar.
Ia juga meminta masyarakat Riau tidak perlu khawatir terhadap sulitnya mendapatkan obat-obatan Covid-19 seperti terjadi di Pulau Jawa, karena di Riau khusus berkaitan dengan obat, oksigen mudah-mudahan tetap tersedia.
"Tapi harapan kami dari pemerintah daerah dari Satgas Covid-19 juga, mari kita sama-sama menjaga di Riau ini agar kasus paparan Covid-19 tidak tinggi. Jaga kesehatan karena itu bagian untuk memutus rantai Covid-19, mudahan tidak terjadi peningkatan di Provinsi Riau," kata Syamsuar.
Sementara itu, Ketua GP Farmasi Wilayah Riau Dian mengucapkan terima kasih atas kesempatan bertemu langsung dengan Gubernur Riau tersebut.
Dian menyebutkan, GP Farmasi Wilayah Riau sampai saat ini masih mendistribusikan obat-obatan Covid-19, baik ke rumah sakit maupun ke tempat-tempat pendistribusian obat lainnya.
"Alhamdulillah untuk ketersediaan obat kami sebenarnya tidak ada masalah ya, cuma penyuplai dari pusat sedikit terkendala tapi kalau ketersediaan obat, Alhamdulillah masih tersedia," sebutnya.
Ia menambahkan, masyarakat Riau tidak perlu khawatir karena GP Farmasi Riau menjamin ketersediaan obat-obatan Covid-19 di Riau.
"Masyarakat tidak perlu khawatir, kita tetap suplai dan ketersediaan obat tetap kita jamin ketersediaannya," tutupnya.
Berita Terkait
-
Ramai soal Virus Corona Varian Delta, Begini Penjelasan Gubernur Riau
-
Pekanbaru Perketat PPKM Mikro, Inilah Aktivitas Warga yang Dibatasi
-
Kota Pekanbaru Perketat PPKM, Ini Permintaan Syamsuar untuk Daerah Lain
-
Polda Cek Stok Obat, Ini Harga Obat Ivermectin di Palembang
-
PPKM Darurat Jawa-Bali, Syamsuar Ingatkan Ini ke Pejabat dan Warga Riau
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
BRI Mantapkan Langkah Akselerasi dengan Peluncuran BRIvolution Initiatives
-
4 Pilihan AC dengan Filter Anti Bakteri Bebas Virus, Hemat Listrik Sejuk Sepanjang Hari
-
4 Pilihan Tumbler untuk Cewek, Desain Imut Bikin Minuman Tetap Dingin
-
Sila Artisan Tea dan BRI Kolaborasi Tingkatkan UMKM Teh Lokal Berkelanjutan
-
7 Pilihan Tas Sekolah, Harga Terjangkau Awet Dipakai hingga Tamat