SuaraRiau.id - Warga Dumai digegerkan dengan seorang pria yang meninggal akibat diserang buaya di sungai pada Rabu (30/6/2021).
Pemuda bernama Insan Mulidi (21) itu merupakan warga Jalan Senepis Kelurahan Batu Teritip, Kecamatan Sungai Sembilan, Dumai.
Kronologinya berawal saat korban membongkar kayu dari samping perahu pompongnya. Sedang membongkar, tiba-tiba pemuda tersebut diterkam buaya dan ditarik ke dalam air.
Jasad korban tewas diterkam buaya ditemukan warga sudah dalam kondisi mengenaskan, tubuhnya tercabik-cabik.
Sementara itu, Humas BBKSDA Riau Dian Indriati menyampaikan bahwa kejadian warga diterkam buaya itu berlangsung sekitaf pukul 10.00 WIB.
"Aktivitasnya itu berada di dalam sungai, tiba-tiba korban diterkam dan diseret masuk ke dalam air," kata Dian, Kamis (1/7/2021).
Selanjutnya, beberapa orang yang mengetahui peristiwa tersebut langsung melakukan upaya pencarian di aliran sungai tersebut.
Kemudian, Dian menjelaskan, pada pukul 16.00 WIB korban ditemukan dalam kondisi masih utuh tetapi terdapat beberapa bekas gigitan binatang buas dimana di lokasi tersebut juga terlihat satwa liar buaya yang sedang mengapung.
"Korban atas nama Insan Mulidi, umur 21 tahun. Dia beralamat di Jalan Sinepis RT.07 Kelurahan Batu Teritip Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai," jelasnya.
Jenazah korban kemudian diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan pengurusan lebih lanjut.
"Upaya saat ini yang dilakukan oleh Balai Besar KSDA Riau adalah menjenguk keluarga korban dan memberikan uang duka, melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan memasang rambu-rambu peringatan," kata dia.
Berita Terkait
-
Cerita Penyebar Mushaf Alquran di Riau, Kapal Rusak hingga Diterjang Badai
-
Kubu KLB Gugat ke PTUN, Ketua Demokrat Riau Sentil Moeldoko
-
Hari Pertama PPDB Riau, Ortu Calon Siswa Keluhkan Masalah Jaringan
-
Viral Harimau Berburu Mangsa di Area Perkebunan, Begini Kata BBKSDA Riau
-
Heboh Buaya Besar Melintas Santai di Kebun Sawit, Ini Kata BBKSDA Riau
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
4 Mobil Matic Bekas untuk Niaga: Usaha Lancar, Tangguh di Segala Medan
-
7 Sepatu Lari Lokal untuk Pria dan Wanita: Makin Stylish, Maksimalkan Performa
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 50 Jutaan Muat Banyak Penumpang, Irit dan Multifungsi
-
KIK EBA Syariah BJLB1 Resmi Melantai di BEI, BRI-MI Perkuat Pasar Modal Syariah Nasional
-
4 Mobil Bekas Tahun Muda Bukan Toyota: Mulai 70 Jutaan, Menjawab Kebutuhan