SuaraRiau.id - Pelaku aksi perusakan lima halte bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) pada pekan kemarin masih dicari. Terdapat lima halte jadi sasaran aksi vandalisme pada, Kamis 10 Juni 2021.
Lima halte tersebut yakni halte depan Mal Pelayanan Publik Pekanbaru, Halte Mal Pekanbaru, Halte Taman Makam Pahlawan, Halte depan BNI Jalan Jendral Sudirman dan halte depan RS Awal Bros Pekanbaru.
Dilansir dari riauonline.co.id - Suara.com, Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Yuliarso menegaskan pihaknya sudah melaporkan aksi perusakan halte ke Polresta Pekanbaru. Mereka melaporkan hal ini ke SPKT Polresta Pekanbaru.
"Kita sudah laporkan ke kepolisian untuk diproses hukum, sebab ini kan aset pemerintah," ujarnya, Senin 14 Juni 2021.
Baca Juga: Salah Satu Terduga Teroris di Riau Ditangkap saat Antar Soal Anak ke Sekolah
Pihaknya langsung melaporkan aksi perusakan oleh OTK ke pihak kepolisian. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian untuk mencari dalang perusakan fasilitas umum.
Yuliarso tidak ingin berspekulasi terkait pelaku perusakan halte bus TMP. Apalagi aksinya terjadi begitu tiba-tiba di sore hari.
Aksi vandalisme menyebabkan kaca halte pecah akibat lemparan batu. Aksi perusakan juga berlanjut dengan merusak properti di sekitar halte. Pihaknya berharap para pelaku segera ditangkap.
"Jadi kita berharap para pelaku segera ditangkap, sebab ulahnya sudah meresahkan. Kita serahkan proses hukumnya ke pihak kepolisian," kata Yuliarso.
Saat ini baru lima halte yang diketahui jadi target perusakan. Ia memastikan halte bus TMP lainnya masih dalam kondisi baik.
Baca Juga: Densus 88 Antiteror Tangkap 13 Orang Terduga Teroris di Provinsi Riau
"Kalau soal kerugian akibat kerusakan halte masih belum bisa kita taksir," paparnya.
Berita Terkait
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Menikmati Hidangan Istimewa dan Kuah Gurih di Sup Tunjang Pertama Pekanbaru
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Jaga Keselamatan dan Keamanan, PHR Imbau Masyarakat Tak Beraktivitas di Area Obvitnas
-
Santai Berhadiah, Link DANA Kaget Gratis Hari Ini Bernilai Rp250 Ribu
-
Polisi Kembali Tangkap Para Debt Collector Ngamuk Rusak Mobil di Polsek Bukitraya
-
Dua Amplop DANA Kaget Hari Ini, Cek Segera Biar Bikin Minggumu Ceria
-
Pemotor Terjatuh dari Flyover SKA Pekanbaru, Kejadian Terekam CCTV