SuaraRiau.id - Warga Pekanbaru menerima surat tilang elektronik Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) padahal sepeda motornya telah dijual kepada orang lain viral di media sosial.
Terkait itu, pihak kepolisan memberikan tanggapannya. Menurut Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Riau, AKBP Abilio Dos Santos bahwa penerima tilang ETLE padahal kendaraannya telah dijual tak perlu takut.
Penerima tilang cukup mendatangi posko Gakkum ETLE Ditlantas Polda Riau untuk melakukan konfirmasi.
“Bagi warga yang menerima surat konfirmasi dari ETLE tidak perlu takut, silakan datang ke posko Gakkum ETLE Ditlantas Polda Riau untuk melakukan konfirmasi bahwa kendaraan sudah di jual dan dipakai oleh orang lain,” ujar AKBP Abilio dilansir dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (13/6/2021).
AKBP Abilio menambahkan, jika kendaraan dijual kepda orang lain dan terkena pelanggaran, maka sebaiknya dilakukan balik nama terhadap pembeli agar surat pelanggaran tidak dikirim ke alamat penjual.
“Bagi pemilik kendaraan yang belum melalukan balik nama dan terkena pelanggaran ETLE, segera mendatangi posko Gakkum untuk konfirmasi alamat pembeli kendaraan,” terangnya.
Ia menjelaskan, bagi yang sudah melalukan balik nama kepemilikan kendaraan, maka petugas akan mendatangi alamat pembeli kendaraan.
“Karena sudah melakukan balik nama, sehingga alamat yang tertera alamat pembeli, jadi surat konfirmasi pelanggaran pun akan datang ke alamat pembeli,” sebut dia.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Beruntun di Pekanbaru, Pemotor Wanita Tewas di Tempat
-
Tersentuh Lantunan Ayat Alquran, Wanita Muda Riau Putuskan Masuk Islam
-
Pendaftaran PPDB Pekanbaru Diundur, Ini Jadwal Terbarunya
-
Sudah 955 Pelanggaran Lalu Lintas di Kota PadangTerpantau ETLE
-
Dari Kamera ETLE, Ini Wajah Driver Porsche Putih Pakai Jalur TransJakarta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN
-
Butuh Pasokan Listrik Sementara? Ajukan ke PLN Mobile, Lebih Mudah dan Aman
-
Pilih Mobil Bekas Avanza atau Ertiga? Kabin Luas, Biaya Perawatan Terjangkau
-
Polda Riau Resmi Pecat 12 Anggotanya, Berikut Daftar Namanya