SuaraRiau.id - Satgas Covid-19 kembali mencatat kenaikan angka positif selama satu pekan terakhir atau 24-30 Mei 2021. Kasus positif Covid-19 melonjak sebanyak 40.821 kasus.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan Pulau Jawa menjadi penyumbang kasus positif terbesar dalam sepekan terakhir ini. Total jumlah kasus positif 21.591 atau berkontribusi 53 persen dari seluruh kasus nasional.
"Ini angka yang cukup tinggi, hanya dengan 6 provinsi di Pulau Jawa mampu menyumbang lebih dari setengah total kasus nasional, hal ini terjadi karena Jawa merupakan pulau paling padat di Indonesia," kata Wiku dalam jumpa pers virtual, Selasa (1/6/2021).
Sementara itu, ada 5 provinsi dengan penambahan jumlah kasus positif tertinggi dalam sepekan terakhir antara lain, Jawa Barat (7.246 kasus), Jawa Tengah (5.568), DKI Jakarta (5.324), Riau (4.737), dan Kepulauan Riau (2.008).
"Khususnya pemerintah dan masyarakat di provinsi di Pulau Jawa agar segera memperbaiki penanganan di daerahnya masing-masing," ucapnya.
Wiku menegaskan tren kenaikan kasus masih terjadi, sehingga harus tetap patuh protokol kesehatan 3M; memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.
Pemerintah daerah bersama satgas covid-19 setempat juga harus segera melakukan penguatan 3T; testing, tracing, dan treatment terhadap warganya dalam beberapa pekan ke depan pasca lebaran.
Berita Terkait
-
Syamsuar Siapkan 60 Ribu Ha Lahan Food Estate untuk Ketahanan Pangan Riau
-
3 Daerah Penyumbang Persentase Angka Kematian Akibat Covid-19 di Riau
-
Dua Pekan usai Libur Lebaran, Kasus Aktif Covid-19 RI Melonjak 13.810
-
Pos Penyekatan di Perbatasan Riau Diperpanjang hingga Juni
-
Heboh Bupati Meranti Buat Kerumunan, Begini Respons Syamsuar
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Tambahan Saldo dari 3 Link DANA Kaget Terbaru, Cair Langsung!
-
5 Mobil SUV Bekas Terbaik untuk Keluarga Aktif, Fitur Lengkap dan Nyaman
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Paling Layak Dibeli untuk Keluarga di 2025
-
3 Mobil Sedan Bekas Toyota, Kemewahan dan Performa Tak Lekang Waktu
-
Sempat Kabur, Pengejaran Gubri Abdul Wahid Berakhir di Kafe Pekanbaru