SuaraRiau.id - Ribuan guru di Kota Pekanbaru bakal menjalani vaksinasi Covid-19 mulai Rabu (31/3/2021). Sebanyak 2.095 pengajar itu terdiri dari guru SMA/SMK serta SLB wilayah tersebut.
Kegiatan vaksinasi terhadap para tenaga pengajar tersebut dilakukan setelah prosesnya disetujui oleh Dinas Kesehatan dan satuan tugas setempat.
"Ada sebanyak 2.095 guru SMA/SMK dan SLB di Pekanbaru yang akan divaksin, kegiatannya dipusatkan di beberapa titik sekolah. Kalau tidak salah ada 11 tempat pelaksanaan vaksin khusus untuk guru ini," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, Zul Ikram dikutip dari Antara, Rabu (31/3/2021).
Kata Zul Ikram, ada 11 titik tempat vaksinasi guru itu. Di antaranya, di aula SMAN 8, SMKN 2, SMAN 12, SMKN 7, SMAN Olahraga, dan SMKN 1. Kemudian aula SMAN 6 Pekanbaru, SMK Pertanian Terpadu, SMAN 2, SMAN 10, dan SMAN Plus.
"Kami berharap guru-guru yang sudah terdata untuk divaksin agar dapat mengikuti program vaksinasi dengan baik," kata dia.
Menurut Zul Ikram, para guru yang sudah divaksin Covid-19 imunitas tubuhnya akan semakin tinggi dan kuat sehingga ketika melaksanakan belajar mengajar secara tatap muka bisa lebih nyaman.
"Dengan divaksin, kita juga bisa lebih mengatasi penyebaran virus di dunia pendidikan. Semoga pandemi ini segera berlalu dengan imunitas kita semakin kuat. Karena vaksin ini juga sebagai persiapan kita untuk belajar tatap muka," tuturnya.
Meski demikian, Zul Ikram tetap meminta kepada para guru yang nantinya telah divaksin untuk tetap menjalankan protokol kesehatan agar lebih aman dan tidak mudah terpapar Covid-19. (Antara)
Berita Terkait
-
2 Warga Gorontalo Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Disuntik Vaksin AstraZeneca
-
Rendam Pemukiman, Banjir Pekanbaru Disebut Akibat Pendangkalan Sungai Sail
-
Kekebalan Vaksin Covid-19 Lebih Melindungi dari Gejala, Bukan Penularan
-
Banjir Rendam Kampar dan Pekanbaru, Bantuan Logistik Disiapkan
-
Banjir di Pekanbaru, PLN Putus Aliran Listrik Pemukiman Warga
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Lewat 3 Cabangnya, AgenBRILink Ini Dukung Inklusi Keuangan untuk Petani
-
10 Pilihan Merek AC yang Bagus: Hemat Listrik, Suhu Nyaman Sepanjang Hari
-
Tambahan Belanja Liburan Keluarga, Klik Segera 7 Link DANA Kaget Terbaru
-
PNM Jadi Pencetus Peluncuran Orange Bond di Indonesia
-
Aura Farming Viral, Kunjungan Wisatawan ke Festival Pacu Jalur Diprediksi Meningkat