SuaraRiau.id - Ribuan guru di Kota Pekanbaru bakal menjalani vaksinasi Covid-19 mulai Rabu (31/3/2021). Sebanyak 2.095 pengajar itu terdiri dari guru SMA/SMK serta SLB wilayah tersebut.
Kegiatan vaksinasi terhadap para tenaga pengajar tersebut dilakukan setelah prosesnya disetujui oleh Dinas Kesehatan dan satuan tugas setempat.
"Ada sebanyak 2.095 guru SMA/SMK dan SLB di Pekanbaru yang akan divaksin, kegiatannya dipusatkan di beberapa titik sekolah. Kalau tidak salah ada 11 tempat pelaksanaan vaksin khusus untuk guru ini," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, Zul Ikram dikutip dari Antara, Rabu (31/3/2021).
Kata Zul Ikram, ada 11 titik tempat vaksinasi guru itu. Di antaranya, di aula SMAN 8, SMKN 2, SMAN 12, SMKN 7, SMAN Olahraga, dan SMKN 1. Kemudian aula SMAN 6 Pekanbaru, SMK Pertanian Terpadu, SMAN 2, SMAN 10, dan SMAN Plus.
"Kami berharap guru-guru yang sudah terdata untuk divaksin agar dapat mengikuti program vaksinasi dengan baik," kata dia.
Menurut Zul Ikram, para guru yang sudah divaksin Covid-19 imunitas tubuhnya akan semakin tinggi dan kuat sehingga ketika melaksanakan belajar mengajar secara tatap muka bisa lebih nyaman.
"Dengan divaksin, kita juga bisa lebih mengatasi penyebaran virus di dunia pendidikan. Semoga pandemi ini segera berlalu dengan imunitas kita semakin kuat. Karena vaksin ini juga sebagai persiapan kita untuk belajar tatap muka," tuturnya.
Meski demikian, Zul Ikram tetap meminta kepada para guru yang nantinya telah divaksin untuk tetap menjalankan protokol kesehatan agar lebih aman dan tidak mudah terpapar Covid-19. (Antara)
Berita Terkait
-
2 Warga Gorontalo Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Disuntik Vaksin AstraZeneca
-
Rendam Pemukiman, Banjir Pekanbaru Disebut Akibat Pendangkalan Sungai Sail
-
Kekebalan Vaksin Covid-19 Lebih Melindungi dari Gejala, Bukan Penularan
-
Banjir Rendam Kampar dan Pekanbaru, Bantuan Logistik Disiapkan
-
Banjir di Pekanbaru, PLN Putus Aliran Listrik Pemukiman Warga
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius