Pria Ditemukan Tewas Dalam Neon Box Jumbo di Pekanbaru

Korban tewas diduga tersengat aliran listrik setelah memperbaiki neon besar tersebut.

Eko Faizin
Senin, 15 September 2025 | 12:25 WIB
Pria Ditemukan Tewas Dalam Neon Box Jumbo di Pekanbaru
Pria tewas dalam neon box dievakuasi Tim SAR Pekanbaru. [Ist/Dok Riauonline]
Baca 10 detik

SuaraRiau.id - Seorang pria ditemukan tewas dalam neon box di Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru pada Minggu (14/9/2025) malam.

Korban tewas diduga tersengat aliran listrik setelah memperbaiki neon besar tersebut. Tim SAR Pekanbaru pun melakukan evakuasi.

"Setelah dilakukan pengecekan, posisi korban ditemukan dalam keadaan tergantung dan telungkup di dalam neon box tersebut," ujar Kepala Kantor SAR Basarnas, Budi Cahyadi dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Senin (15/9/2025).

Budi mengatakan korban terakhir kali terlihat sekitar pukul 18.00 WIB saat tengah memperbaiki lampu di dalam neon box yang berada di ketinggian.

Sekitar pukul 22.00 WIB malam itu, rekan korban mulai khawatir karena tidak ada respon saat dipanggil, sementara cuaca dalam kondisi hujan deras.

"Kami menerima informasi dari warga sekitar pukul 23.15 WIB dan langsung menurunkan tim rescue menuju lokasi kejadian," terang Budi.

Menurutnya, kejadian itu langsung dikategorikan sebagai Operasi SAR Kondisi Membahayakan Manusia, dan Tim SAR gabungan segera dikerahkan untuk melakukan evakuasi.

"Kami memprioritaskan keselamatan korban dan seluruh unsur yang terlibat dalam proses evakuasi," tegasnya.

Budi juga mengatakan kalau pihaknya koordinasi dengan seluruh pihak dan memastikan bahwa tidak ada risiko tambahan bagi warga yang turut membantu di lokasi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini