Karhutla di Riau: Dua Daerah Sudah Ditetapkan Siaga Darurat

Luas karhutla di Riau sudah mencapai 123,23 hekatre.

Eko Faizin
Selasa, 12 Maret 2024 | 15:50 WIB
Karhutla di Riau: Dua Daerah Sudah Ditetapkan Siaga Darurat
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla). [ANTARA/Tumpal Andani Aritonang]

SuaraRiau.id - Dua daerah di Riau yakni Dumai dan Bengkalis dilaporkan telah menetapkan status siaga darurat kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Kepala BPBD Riau M Edy Afrizal menyampaikan bahwa dengan penetapan status siaga darurat karhutla tersebut, maka syarat untuk penetapan siaga darurat tingkat provinsi sudah terpenuhi.

"Sudah dua daerah menetapkan siaga darurat Karhutla, yakni Dumai dan Bengkalis. Karena itu kami bersama unsur terkait sudah membahas untuk penetapan status siaga darurat karhutla tingkat provinsi," ujarnya, Selasa (12/3/2024).

Edy mengungkapkan jika pekan ini akan mengusulkan untuk penetapan status siaga darurat karhutla kepada Pj Gubernur Riau. Setelah nantinya ada pengusulan, tinggal ditetapkan status siaga darurat karhutla.

"Rabu (13/3/2024) besok, kami usulkan penetapan statusnya kepada Pj Gubernur. Setelah itu akan ditetapkan oleh Pj Gubernur bersama Forkopimda Riau," jelas dia.

Edy juga menjelaskan jika penetapan status siaga darurat karhutla itu sebagai bentuk antisipasi lantaran di daerah pesisir Riau curah hujan sudah mulai berkurang, sehingga langkah antisipasi penting dilakukan.

Diketahui, sejak Januari hingga awal Maret 2024, luas karhutla di Riau sudah mencapai 123,23 hekatre. Dumai menjadi daerah yang paling luas terdampak karhutlanya dengan luasan 84,80 hektare.

lalu disusul Pelalawan 14,73 hektare, Bengkalis 14,30 hektare, Indragiri Hilir 3,80 hektare, Meranti 3,50 hektare, Rokan Hilir 1 hektare, Siak 1 hektare serta Pekanbaru Kuantan Singingi masing-masing 0,05 hektare.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini