Mahasiswa Unri Gotong Royong 'Tambal' Jalan Berlubang, Publik Colek Para Pejabat

Tampak para mahasiswa tengah menutup lubang jalanan dengan bahan seadanya, yaitu pecahan batu bata.

Eko Faizin
Senin, 30 Oktober 2023 | 19:43 WIB
Mahasiswa Unri Gotong Royong 'Tambal' Jalan Berlubang, Publik Colek Para Pejabat
Mahasiswa Unri menutup lubang jalan yang rusak di sekitar kampus. [Ist/Instagram]

SuaraRiau.id - Sejumlah mahasiswa menutup jalan berlubang di dekat kampusnya. Aksi ini dilakukan oleh Komunitas Literasi dan Sastra, Universitas Riau (Unri).

Dilansir dari akun media sosial @kabarpekanbaru, Minggu (29/10/2023), mahasiswa ini melakukan penutupan lubang-lubang yang berada di Jalan Bangau Sakti, tepat di samping kampus Unri.

"Aksi ini dilakukan agar tak ada lagi pengendara khususnya roda dua yang terjatuh akibat rusaknya Jalan Bangau Sakti," tulis pengunggah di kolom caption.

Pada unggahan foto kolase tersebut, tampak para mahasiswa tengah menutup lubang jalan rusak dengan bahan seadanya, yaitu pecahan batu bata.

Mereka tampak berusaha menyusun pecahan batu bata di lubang-lubang menganga yang tampak digenangi air, hingga tertutup. Tak hanya di satu lubang, aksi ini juga dilakukan di sejumlah lubang yang ada di jalan Bangau Sakti.

Tak sedikit warganet memberikan apresiasi atas apa yang dilakukan oleh para mahasiswa ini. Salah satunya disampaikan @jup*** di kolom komentar.

"Keren ayo tingkat kan aksi untuk bertemu langsung ke DPRD dan Pj sampaikan Kritik dan masukkan untuk kota tercinta," tulis @jup***.

"Alhamdulillah bukan caleg, terimakasih adek adek mahasiswa," timpal @tem***.

Sementara itu, sejumlah warganet justru menyayangkan kondisi jalanan Kota Pekanbaru kepada jajaran Pemerintah. Seperti yang diungkapkan oleh @bee***.

"Ngk malu apa dinas pekanbaru jln begono harus di mulai dgn mahasiswa dlu yg bagusin ..pada mkn gaji buta kx noh," ungkapnya.

"Semoga masih pada punya malu ya @muflihun.sstp.map @dinaspuprpekanbaru @dinaspuprpkppriau @syamsuar.official," imbuh @spe***.

Kontributor : Anggun Alifah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini