Taufik juga menjamin ketersediaan di Riau. Sementara soal harga sparepart, dirinya memastikan harga yang ditawarkan sangat kompetitif.
''Dalam menentukan harga, kami melakukan survei pasar, jadi kami jamin sangat kompetitif, artinya setiap kali menentikan harga kami melalui analisa. Kami menjamin ketersediaan semua item part, termasuk Stargazer, seperti maintenance part, servis berkala kalau di luar itu.
Sementara itu untuk slow moving part, konsumen yang kebutuhan mendesak, Taufik menyebutkan kalau perlu pihaknya akan kirim via udara dengan waktu kirim 1-2 hari. Selain itu, setiap spare part Hyundai digaransi satu tahun.
Ditambahkan Suprayetno, untuk menambah daya pelayanan after sales, Hyundai juga menghadirkan layanan mobile service di 30 Kota di Indonesia, termasuk di Riau.
Armada Mobile Service yang datang ke lokasi konsumen dilengkapi dengan seluruh peralatan service standar.
''Sudah dilengkapi dengan inverter, kompresor, hand tool dan lainnya. Untuk layanan emergency ini, konsumen bisa kontak call center atau lewat aplikasi kita. Layanan ini sudah tersedia di Pekanbaru. Untuk jarak 20 km free, kalau lebih dari itu bisa langsung dibicarakan,'' ungkapnya.
Layanan mobil service ini juga melayani maintenance service di rumah konsumen. Hanya saja, kata Suprayetno, untuk layanan ini konsumen harus menghubungi H-2 sebelum waktu yang diinginkan. Hal ini untuk kesiapsiagaan peralatan service dan part yang dibutuhkan.
Kontributor : Riri Radam