SuaraRiau.id - Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani kini tengah resmi bercerai. Sejak itu, nampaknya mereka kerap berseteru saling melempar pernyataan.
Sempat tersebar penyebab retaknya rumah tangga Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani lantaran orang ketiga. Namun, Vicky membantahnya.
Kalina Oktarani pun geram dengan bantahan tersebut. Ia juga merasa dipojokkan atas semua pernyataan mantan suaminya itu.

Vicky Prasetyo sebelumnya menyebut Kalina Oktarani cemburu buta hingga berujung cerai. Namun, Kalina mengaku bahwa dirinya bukanlah tipe orang pencemburu.
Menurut Kalina jika ia sudah cemburu, pasti ada alasan yang jelas dan pasti. Salah satunya adalah soal sikap Vicky Prasetyo yang sudah melewati batas wajar seperti bermesraan dengan perempuan lain.
"Saya bukan tipe pencemburu. Jadi kalau saya cemburu, ya memang ada alasannya," kata Kalina Oktarani pada Kamis 10 Februari 2022.
Salah satu perilaku Vicky Prasetyo dibeberkan oleh ibu satu anak itu. Menurutnya, sikap Vicky yang satu ini tidak bisa ditoleransi.
"Lihat suami saya pangku-pangkuan, terus kepalanya ditaruh di dada perempuan itu, ya siapa yang enggak cemburu?" ucap Kalina Oktarani dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
Tak asal ngomong, Kalina Oktarani menunjukkan bukti berupa foto mesra Vicky Prasetyo dengan dengan wanita lain.
Hal ini terungkap di lain kesempatan, saat Kalina berbincang dengan Paula, istri Baim Wong di kanal YouTube Baim Paula yang videonya diunggah pada Kamis, 17 Februari 2022.
- 1
- 2