Diberitakan sebelumnya, Baim Wong sempat banjir hujatan gegara menegur seorang kakek yang belakangan diketahui bernama Suhud. Baim kesal kerena merasa dikuntit oleh si kakek saat masih berada di jalan raya.
Baim bahkan menyebut Kakek Suhud sambil naik motor berteriak minta duit padanya. Tuduhan Baim dibantah Kakek Suhud.
Dia mengaku bukan mengemis, melainkan minta agar dagangannya berupa buku-buku pelajaran agama Islam dibeli oleh Baim.