SuaraRiau.id - Viral di media sosial X (Twitter), video menampilkan emak-emak yang sedang sakit namun ditolak oleh puskesmas lantaran tak membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Dalam video yang beredar bernarasikan peristiwa tersebut terjadi di Puskesmas Dayun, Kabupaten Siak.
Tampak dalam video seorang wanita tampak sedang menahan sakit memegang perutnya. Ia ditolak puskesmas lantaran tak membawa KTP.
Terkait viralnya kabar tersebut, Kepala Puskesmas (Kapus) Dayun, dr Nurmala Sari J mengatakan pihaknya belum pernah menolak pasien.
Setiap orang yang datang ke Puskesmas Dayun langsung dilayani di UGD.
"Yang datang untuk berobat langsung kita layani di UGD. Dan kami tidak pernah menolak pasien. Apalagi hanya persoalan identitas yang bersifat administratif," kata Kapus Dayun dr Nurmala Sari J kepada Suara.com, Rabu (12/2/2024) petang.
Ditambahkan dr Nurmala, pihaknya selalu mendahulukan pelayanan bagi pasien yang berobat ke Puskesmas Dayun.
Soal identitas, sambungnya, akan mereka verivikasi setelah pasien terlayani dengan baik.
"Kami layani dulu dengan baik, baru kemudian kami verivikasi identitasnya," tambah Nurmala.
Baca Juga: PT SPS-PT SS Dua Kali Mangkir, DPRD Segera Panggil Bupati Siak
Lebih lanjut disampaikan dr Nurmala, posisi puskesmas yang berada di jalan lintas membuat setiap hari pihaknya menerima pasien.
Bahkan, kata dia, pihaknya pernah melayani pasien yang bukan warga Siak dan tidak membawa kartu identitas.
"Kami kerap melayani pasien yang kadang bukan warga Siak bahkan tidak memiliki kartu identitas namun tetap kami layani dengan baik," sebut dr Nurmala.
Kontributor : Alfat Handri
Berita Terkait
-
KPK Tak Hadir, Sidang Praperadilan Paulus Tannos Ditunda 2 Pekan
-
Santai Digugat Buronan e-KTP, KPK Pede Hakim Bakal Acuhkan Praperadilan Paulus Tannos, Mengapa?
-
KPK Tak Gentar Hadapi Praperadilan Buronan E-KTP, Akankah Paulus Tannos Lolos dari Jerat Hukum?
-
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH dan BPNT via HP, Semua Jadi Transparan
-
Pembebasan Bersyarat Setya Novanto Digugat! Cacat Hukum? Ini Kata Penggugat
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas untuk Wanita, Serba Hemat dan Cocok Dipakai Harian
-
3 Mobil Suzuki Bekas 2025: Fitur Canggih, Kabin Luas dan Nyaman Bawa Keluarga
-
4 Mobil Bekas Panoramic Sunroof 2025: Harga Terjangkau, Elegan buat Keluarga
-
BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
5 Mobil Bekas Fitur Sunroof 100 Jutaan, Kabin Luas dan Nyaman buat Keluarga