SuaraRiau.id - Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Riau menyatakan ada sekitar 956 hektare lahan terbakar sejak awal Januari 2023.
Kepala BPBD Riau M Edy Afrizal mengungkapkan jika kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terluas terjadi di Rokan Hilir, Bengkalis dan Pelalawan.
"Terluas di Kabupaten Rohil (Rokan Hilir), Kabupaten Bengkalis, dan Kabupaten Pelalawan," kata Afrizal dikutip dari Antara, Rabu (2/8/2023).
Namun ia tidak menyebutkan secara terperinci data luas lahan yang terbakar di Rokan Hilir, Bengkalis, dan Pelalawan.
Afrizal menyampaikan jika BPBD bersama dengan Polri, TNI, dan Masyarakat Peduli Api (MPA) melakukan operasi pemadaman di daerah-daerah yang mengalami kebakaran hutan dan lahan.
Operasi pemadaman kebakaran masih berlangsung di bagian wilayah Kecamatan Gaung dan Teluk Balengkong di Indragiri Hilir.
"Yang terbakar lahan milik warga. Ada beberapa titik panas dan anggota sedang melakukan pemadaman di dua wilayah khususnya di wilayah Kecamatan Gaung," kata Kapolres Indragiri Hilir AKBP Norhayat.
Sementara itu, Peta Sebaran Titik Panas yang disiarkan oleh BMKG menunjukkan pada 1 Agustus 2023 pukul 00.00 sampai 23.00 WIB ada 33 titik panas dengan tingkat kepercayaan sedang dan dua titik panas dengan tingkat kepercayaan rendah di wilayah Riau. Keberadaan titik panas mengindikasikan adanya kebakaran hutan dan lahan. (Antara)
Berita Terkait
-
BREAKING NEWS! Ketua KPU Bengkalis Tersangka Dugaan Korupsi, Langsung Ditahan
-
Lahan Terbakar di Kalbar Capai 5 Ribu Hektare, Kubu Raya dan Ketapang Paling Banyak
-
11 ABK Sempat Hilang Ditemukan Selamat, Dievakuasi Nelayan ke Rokan Hilir
-
Karhutla Siak, Manggala Agni: Sudah Tiga Kali Lakukan Pemadaman di Lokasi Sama
-
Viral Penemuan Segepok Uang Diduga Dibuang Perampok ke Parit di Bengkalis
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Paling Dicari, Tangguh dan Ekonomis untuk Harian
-
5 Mobil Bekas Tahan Banting 100 Jutaan, Keluarga Nyaman di Segala Medan
-
Tiga Pemain Baru Resmi Perkuat PSPS Pekanbaru, Berikut Nama-namanya