SuaraRiau.id - Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengikuti rapat paripurna bersama DPRD Riau di Pekanbaru pada Kamis (13/7/2023).
Pada momen tersebut Wakil Gubernur Edy Natar menyampaikan beberapa pesan terkait pembangunan di Provinsi Riau.
Ia mengatakan Pemprov Riau telah mempunyai visi misi yang telah dituangkan pada rencana pembangunan jangka menengah daerah 2019-2024.
Namun, dengan adanya wabah pandemi Covid-19 terdapat kendala untuk menjalankan semua visi misi yang ada.
Edy Natar Nasution berpesan kepada jajaran dan anggotan dewan pada saat era pascapandemi Covid-19 tersebut dapat menjadi momentum untuk menata kembali haluan yang sempat mengalami gangguan.
“Era pasca pandemi Covid-19 adalah momentum untuk kita menata kembali haluan yang sempat mengalami gangguan. Salah satu tantangan yang dihadapkan kepada pemerintah provinsi Riau adalah situasi ketidakpastian yang tinggi dan perubahan yang dinamis. Sehingga menuntut pada tingginya keharusan adaptif dan perubahan yang dinamis sehingga menuntut terhadap perubahan lingkungan,” ujarnya, Kamis (13/7/2023)
Dijelaskan Edy Natar jika kerja sama antara Pemprov dan DPRD Riau sangat diperlukan untuk mencapai tujuan yang lebih mulia serta mendasar yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Riau secara keseluruhan.
“Kemudian dalam menyusun perubahan APBD tahun 2023, memprioritaskan penyelenggaraan urusan wajib untuk melindungi dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. Dalam upaya memenuhi kewajiban daerah yang ditunjukkan pada bentuk peningkatan pelayanan dasar, pendidikan, kesehatan, fasilitas sosial,dan fasilitas umum yang layak serta mengembangkan sistem jaminan sosial,” jelasnya.
Lebih lanjut, Edy Natar mengingatkan kembali secara khusus terhadap seluruh perangkat daerah lingkungan Pemprov Riau untuk tetap fokus terus melakukan upaya dan berbagai terobosan.
Di antaranya pada peningkatan kinerja, mewujudkan kualitas pelayanan publik Prima serta melaksanakan program kegiatan yang menjadi tanggung jawab saudara sesuai dengan ketentuan yang berlaku dengan penuh rasa tanggung jawab dan keikhlasan.
“Harapan kami terhadap suasana positif kerjasama yang telah berjalan dan berlangsung harmonis antara eksekutif dan legislatif dapat turut dipertahankan dan meningkatkan guna menjaga kelangsungan pembangunan daerah. Yang meliputi seluruh sendi kehidupan sesuai dengan harapan semua lapisan masyarakat dan merupakan implementasi atau stabilitas penyelenggaraan pemerintahan daerah Provinsi Riau yang sama-sama kita banggakan,” tegas dia. (ADV)
Berita Terkait
-
Suhardiman Amby Resmi Jadi Bupati Kuansing, Ini Pesan Gubernur Syamsuar
-
Syamsuar Lakukan MoU dengan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian Kementan
-
Jalan Lintas Mahato-Simpang Manggala Rokan Hilir Ditargetkan Selesai Oktober 2023
-
Masa Jabatan Berakhir Desember, Kinerja Syamsuar-Eddy Natar Nasution Disorot
-
Lahan Sawah Indragiri Hilir Terluas di Riau, Gubernur Syamsuar Siap Bantu Petani
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Rekomendasi Mobil Kecil Suzuki Bekas untuk Harian, Fungsional dan Efisien
-
4 Mobil Diesel Bekas Paling Efisien Mulai 50 Jutaan, Jagoan Lintas Provinsi
-
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
-
Kakak Beradik asal Sumbar Meninggal usai Terlindas Truk di Kampar
-
Klaim Air Sinkhole di Sumbar Bisa Menyembuhkan, Ternyata Mengandung Bakteri E-Coli