SuaraRiau.id - Polsek Tenayanraya Pekanbaru mengamankan pria 60 tahun terkait kasus pencurian di gerai Indomaret yang berlokasi di Kelurahan Pematang Kapau pada Senin (5/9/2022)
Tersangka ternyata sudah sering melakukan pencurian di Indomaret di Pekanbaru. Parahnya, kakek-kakek ini turut mengajak cucunya berusia 9 tahun saat melakukan aksinya.
Menurut Kanitreskrim Polsek Tenayan Raya, Iptu Dodi Vivino, aksi pelaku bersama cucu ketahuan pegawai Indomaret.
"Pada saat melakukan pencurian, pelaku datang bersama cucunya berusia 9 tahun berpakaian sekolah. Pelaku menyuruh cucunya untuk mengambil barang-barang di Indomaret," tegas Iptu Dodi dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (7/9/2022).
Selanjutnya, pegawai yang merasa curiga dengan gerak-gerik pelaku melihat rekaman CCTV. Saat dicek ternyata benar, pelaku melakukan pencurian dan mengambil beberapa barang di dalam minimarket.
"Saat akan pergi, pelaku ditahan oleh pegawai bersama cucunya dan pegawai menghubungi Polsek Tenayanraya." ungkap dia.
"Dari hasil pemeriksaaan, pelaku mengakui telah mengambil barang toko bersama cucu dan beberapa tempat lainnya di Wilayah Hukum Tenayanraya," jelas Dodi.
Kapolsek menuturkan bahwa tersangka melakukan pencurian tersebut dengan cara menggunakan cucunya untuk berpakaian sekolah dan membawa tas sekolah guna untuk mengelabuhi karyawan agar tidak mencurigai perbuatan tersangka.
Setiap barang-barang yang berhasil diambil oleh tersangka akan disimpan atau dimasukkan ke dalam tas sekolah yang dibawa oleh cucu tersangka.
"Seluruh barang yang diambil oleh tersangka akan di gunakan untuk kebutuhan pribadi. Tersangka bersama dengan anak dan cucu tinggal satu tempat," ujarnya.
Pelaku bersama barang bukti dan cucunya yang berusia 9 tahun akhirnya dibawa ke Mapolsek untuk proses selanjutnya.
Berita Terkait
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
-
Tutorial Lengkap Cara Top Up Gopay dari Bank dan Mini Market
-
Ulasan Buku Pencurian Terbesar Abad Ini, Puisi dengan Perspektif Tak Biasa
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya