SuaraRiau.id - SDN 01 Pekanbaru di Jalan Ahmad Yani, Senapelan dikabarkan bakal digusur dan nantinya akan dijadikan sebuah pusat perbelanjaan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru.
Menyikapi hal itu, massa yang mengatasnamakan Masyarakat Peduli Pendidikan (AMPP) serta siswa SDN 01 Pekanbaru melakukan aksi unjuk rasa di depan sekolah tersebut, Senin (27/12/2021).
Mereka menolak penggusuran sekolah itu. Baik warga, wali murid dan AMPP memprotes kebijakan Pemkot Pekanbaru lewat pesan Spanduk.
Tidak hanya itu, salah seorang murid SD kelas 4, Reza meminta kepada Pemkot Pekanbaru untuk tidak menggusur sekolah mereka.
"Jangan gusur sekolah kami pak, kami ingin sekolah," ucap Reza dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
Wali murid dan masyarakat setempat juga meminta Pemkot Pekanbaru untuk mengevaluasi kembali kebijakan penggusuran sekolah itu.
Sementara itu Koordinator Lapangan AMPP, M Ikram mendesak Pemerintah Kota Pekanbaru khususnya Dinas Pendidikan segera menyelesaikan konflik ini.
"Kepada Kadisdik Kota Pekanbaru untuk segera menyelesaikan kasus ini, kami tidak terima SDN ini menjadi pusat perbelanjaan," kata dia.
Selain itu, Ikram meminta Pemkot Pekanbaru mengevaluasi kembali rencana pengalihan fungsi sekolah.
"Ini merupakan tindakan zalim pemerintah terhadap dunia pendidikan dan sejarah dunia pendidikan, semoga ini dievaluasi kembali," tegas dia.
Berita Terkait
-
Titik Rawan Macet di Pekanbaru Saat Natal dan Tahun Baru
-
Pekanbaru Terapkan PPKM Level Dua hingga 3 Januari 2022
-
Luhut Pandjaitan Ajak Amerika Serikat Investasi di Tol Trans Sumatera
-
RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Kini Punya Alat Canggih Operasi Jantung
-
Kecelakaan Minibus di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Tewas, Sepuluh Luka-luka
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Daftar Mobil Bekas Diesel 4x4 Populer di Indonesia, Bandel untuk Segala Medan
-
3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Komunitas Anak Muda: Kabin Luas, Irit dan Fungsional
-
5 Mobil Bekas Murah Andalan Toyota, Pilihan Ekonomis Keluarga Indonesia
-
Dukung Sektor Agribisnis, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan Rp5,2 Triliun bagi SSMS
-
Mengapa Tengku Buang Asmara dari Siak Tak Terpilih Jadi Pahlawan Nasional?