SuaraRiau.id - SDN 01 Pekanbaru di Jalan Ahmad Yani, Senapelan dikabarkan bakal digusur dan nantinya akan dijadikan sebuah pusat perbelanjaan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru.
Menyikapi hal itu, massa yang mengatasnamakan Masyarakat Peduli Pendidikan (AMPP) serta siswa SDN 01 Pekanbaru melakukan aksi unjuk rasa di depan sekolah tersebut, Senin (27/12/2021).
Mereka menolak penggusuran sekolah itu. Baik warga, wali murid dan AMPP memprotes kebijakan Pemkot Pekanbaru lewat pesan Spanduk.
Tidak hanya itu, salah seorang murid SD kelas 4, Reza meminta kepada Pemkot Pekanbaru untuk tidak menggusur sekolah mereka.
"Jangan gusur sekolah kami pak, kami ingin sekolah," ucap Reza dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
Wali murid dan masyarakat setempat juga meminta Pemkot Pekanbaru untuk mengevaluasi kembali kebijakan penggusuran sekolah itu.
Sementara itu Koordinator Lapangan AMPP, M Ikram mendesak Pemerintah Kota Pekanbaru khususnya Dinas Pendidikan segera menyelesaikan konflik ini.
"Kepada Kadisdik Kota Pekanbaru untuk segera menyelesaikan kasus ini, kami tidak terima SDN ini menjadi pusat perbelanjaan," kata dia.
Selain itu, Ikram meminta Pemkot Pekanbaru mengevaluasi kembali rencana pengalihan fungsi sekolah.
"Ini merupakan tindakan zalim pemerintah terhadap dunia pendidikan dan sejarah dunia pendidikan, semoga ini dievaluasi kembali," tegas dia.
Berita Terkait
-
Kabar Gembira, Kenaikan PPN 12 Persen Berpotensi Diundur Pelaksanaannya
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Siapa Omid Popalzay? Pemain Liga 2 Indonesia yang Tukar Jersey dengan Ragnar Oratmangoen
-
Gibran Minta Jangan Ada Kriminalisasi Guru, Netizen Soroti Kemampuan Pidatonya
-
Sudah Titip Menteri, Gibran Ingin Siswa SD-SMP Diberi Pelajaran Coding Biar Tak Kalah dari India
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Nikmati Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon Biaya Provisi 50% Peringati HUT ke-129 BRI
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran