SuaraRiau.id - Peningkatan penumpang Bandara Sultan Syarif Kasim II Kota Pekanbaru terjadi selama dua bulan terakhir, hingga pertengahan Desember 2021.
Menurut Executive General Manager (EGM) Angkasa Pura II Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, M Hendra Irawan pada November 2021 terjadi kenaikan sekitar 30 persen untuk penumpang sedangkan pesawat naik 20 persen.
"Namun kenaikan tersebut belum signifikan karena dibanding nasional peningkatan terjadi ketika sudah naik 40 persen," ujarnya seperti dikutip dari Antara, Minggu (19/12/2021)
Ia menyampaikan bahwa kenaikan penumpang belum signifikan, karena secara nasional Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru trafiknya baru naik hingga 40 persen.
Kendati demikian, Hendra mengatakan tetap optimis jumlah kunjungan wisatawan domestik di Pekanbaru akan mengalami peningkatan, melihat saat ini pandemi Covid-19 mengalami penurunan, serta gencarnya vaksinasi massal oleh pemerintah pusat daerah.
Sementara itu, terkait libur panjang akhir tahun 2021, pihaknya memprediksi jumlah kunjungan wisatawan domestik di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru akan mengalami peningkatan pada Desember 2021 ini sebanyak 20 persen.
"Kalau suasana masih seperti ini dan pemerintah tidak melakukan pelarangan bagi masyarakat berpergian menggunakan angkutan udara kami optimistis Desember 2021 ini akan terjadi peningkatan sebesar 20 persen," tutur Hendra.
Sedangkan untuk memenuhi standar pengamanan dan keamanan dimasa Covid-19, Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru tetap melakukan pengetatan protokol kesehatan bagi penumpang.
"Pihak maskapai maupun seluruh petugas di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru menempatkan sejumlah petugas melakukan pengecekan suhu tubuh kepada calon penumpang, dan menempatkan sarana dan prasarana lainya secara lengkap," sebutnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Memprihatinkan, Kondisi Kapal Kato Peninggalan Sultan Siak Tak Terawat
-
Terbang ke Jawa-Bali Wajib Vaksin & PCR, Ini Syarat untuk Anak Bawah 12 Tahun
-
Bandara Pekanbaru Ikuti SE Satgas, Kemenhub & Kemendagri Terkait Tes PCR
-
Penumpang Bandara Pekanbaru Rute Jawa-Bali Wajib Swab PCR
-
ASN Kirim Narkoba Dalam Buku di Bandara Pekanbaru, Transaksi Pakai Bitcoin
Tag
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
Terkini
-
10 Pilihan Merek AC yang Bagus: Hemat Listrik, Suhu Nyaman Sepanjang Hari
-
Tambahan Belanja Liburan Keluarga, Klik Segera 7 Link DANA Kaget Terbaru
-
PNM Jadi Pencetus Peluncuran Orange Bond di Indonesia
-
Aura Farming Viral, Kunjungan Wisatawan ke Festival Pacu Jalur Diprediksi Meningkat
-
Sepanjang 2024, BRI Telah Salurkan Pembiayaan UMKM Sebesar Rp698,66 Triliun di Indonesia