SuaraRiau.id - Mantan personel grup musik NOAH belakangan menjadi sorotan lantaran pernyataannya yang menyebut bahwa musik adalah haram.
Ia juga menyatakan kalau musik pintu masuk maksiat. Pernyataan Uki eks NOAH lalu mendapat tanggapan beragam dari banyak kalangan.
Salah satu yang berkomentar terkait hukum musik adalah pendakwah Gus Miftah. Ia kemudian membuat pernyataan soal hukum halal-haram musik dalam Islam.
Gus Miftah, dalam video, terlihat memperhatikan salah seorang yang sedang meniup terompet.
Gus Miftah lalu dalam pernyataannya, mengutip kata-kata penyair sufi, Jalaluddin Rumi terkait halal-haramnya musik dalam Islam.
“Menurut Jalaluddin Rumi, musik yang diharamkan dalam Islam itu adalah ketika suara piring ketemu dengan sendok, dimainkan oleh orang kaya dan didengarkan oleh orang kelaparan. Itulah musik yang diharamkan dalam Islam,” tuturnya di Instagram, dikutip dilansir dari Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu (28/7/2021).
Pemilik Pondok Pesantren Ora Aji itu juga menyisipkan pesan. Katanya, jangan sampai hal yang dikatakan oleh Jalaluddin Rumi itu terjadi di tengah masa pandemi Covid-19 ini.
“Musim pandemi seperti ini jangan sampai ada orang miskin yang hanya bisa mendengarkan suara piring dan sendok tanpa bisa menikmati isinya. Yuk, berbagi,” pungkas Gus Miftah.
“Ketemu maestro terompet @riosidik Menemani bro @killthedj ngobrol yang tidak bermanfaat, ngudo roso yang mungkin juga tidak didengarkan oleh orang lain apalagi pejabat… Minimal atine lego dan plong ya broooo Iso gamblang.” tulis Gus Miftah dalam keterangan unggahannya.
Sebelumnya, ramai soal pernyataan Uki eks NOAH yang mengatakan musik adalah pintu masuk berbagai kemaksiatan, maka itu ia pun memintanya untuk ditutup.
Berita Terkait
-
Tanpa Persiapan, Luna Maya dan Maxime Bouttier Ceritakan Kisah di Balik Lamarannya di Jepang
-
Deretan Musisi yang Sempat Berseteru dengan Ahmad Dhani, Terbaru Rayen Pono
-
Deretan Mantan Pacar Ariel NOAH, Kini Diisukan Jadian dengan Wulan Guritno
-
Sama-sama Dekat dengan Ariel NOAH, Ini Perbandingan Kekayaan Wulan Guritno dan Sophia Latjuba
-
Beda Kekayaan Ariel NOAH dan Wulan Guritno, Dikabarkan Sedang Pacaran
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Jalan Tol Padang-Pekanbaru Ruas Padang-Sicincin Segera Beroperasi Penuh
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan
-
Sempat Terhenti, Makan Bergizi Gratis di Dumai dan Pekanbaru Dilanjutkan Kembali
-
Mengenal Kenaf, Tanaman Dikira Ganja Sempat Gegerkan Warga Pekanbaru
-
Empat Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan