SuaraRiau.id - Sejak beroperasi mulai Sabtu (26/9/2020) hingga hari ini, di Tol Pekanbaru-Dumai (Permai) Riau setidaknya tercatat sudah ada tiga kali terjadi kecelakaan.
Untuk itu pihak Tol Permai mengimbau kepada pengguna jalan bebas hambatan tersebut untuk selalu jaga keselamatan.
Branch Manager Tol Permai, Indrayana pun membagikan pesan agar aman berkendara di jalan tol.
"Yang pertama kita harus setuju keselamatan adalah utama," jelasnya kepada Suara.com via aplikasi WhatsApp, Kamis (15/10/2020).
Kedua, memahami tata tertib berkendara di jalan tol, jaga jarak aman, hindari rasa kantuk, gunakan jalur lambat jika masih ragu utk menyetir hingga kecepatan tinggi.
Ketiga, pahami rambu-rambu yang ada terpasang di sepanjang ruas tol, perhatikan batas kecepatan, jika mau mendahului kendaraan lain harus menggunakan jalur cepat.
Keempat, pastikan kondisi fisik pengendara dan kendaraan dalam keadaan baik seperti tekanan ban, lampu, spion dan safety belt.
"Kemudian, manfaatkan Rest Area yg ada sehingga dapat memulihkan kondisi fisik pengendara dan cek kondisi kendaraan kembali sehingga fit untuk melanjutkan perjalanan," tambahnya.
Kecelakaan di Tol Permai
Kecelakaan pertama di Tol Permai, melibatkan mobil mitsubusi Pajero Sport, Senin (28/9/2020) malam. Kendaraan mengalami kerusakan pada bagian depan usai menabarak pembatas jalan, sementara sopir dan empat orang penumpang selamat.
Selang dua pekan, kecelakaan terjadi antara satu unit mobil Toyota Avanza dengan mobil truk trailer. Akibat kejadian ini, mobil minibus yang diketahui dikemudikan Tedi Prayoga mengalami rusak berat pada bagian depan. Sedangkan, sopir mengalami luka berat.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bersyukur Berkat Gemblengan Ortunya, Begini Curhatan Menhut Raja Juli
-
Manfaatkan Kecerdasan Buatan untuk Pastikan Keandalan PLTS, Pertamina NRE Jadi yang Pertama
-
Mobil Bekas Underrated: Kalah Tenar dari Avanza, Ertiga dan Xpander, MPV Murah Honda Cuma 100 Jutaan
-
Mitsubishi Resmikan Dua Fasilitas Resmi Bodi & Cat Perkuat Layanan Purna Jual
-
Bicara Isu Lingkungan, Irjen Herry Heryawan: Konsep Green Policing Solusi Atas Tantangan Zaman
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
3 Amplop DANA Kaget Gratis Khusus Buatmu, Kejutan Menunggu!
-
Bupati Siak Didesak Jelaskan soal Pengelolaan Keuangan Daerah
-
Dua Balita Tenggelam di Lokasi Bekas Pengeboran, PHR Buka Suara
-
Dinas Pendidikan Pekanbaru Larang Sekolah Gelar Perpisahan secara Mewah
-
Jumat Berkah! DANA Kaget Gratis Ini Bisa Bikin Kamu Makan Mewah