SuaraRiau.id - Kecelakaan kembali terjadi di ruas jalan Tol Pekanbaru-Dumai, Riau pada Kamis (15/10/2020) sekitar pukul 06.28 WIB.
Akibat kecelakaan ini, menewaskan Nasrul Wirawan (41) dan Kapra (24), sementara dua rekannya mengalami luka ringan, yakni Amirul Putra Anandi (21) dan Edyson Sihotang (41).
Kecelakaan yang melibatkan minibus dengan plat nomor kendaraan BM 1302 RP dan truk tronton dengan plat nomor kendaraan BK 8572 CS tepatnya di KM 27+600 Jalur Ambon.
Berdasarkan laporan tertulis yang diterima Suara.com, diduga minibus melaju dari Pekanbaru menuju Duri dengan kecepatan tinggi, setibanya di KM 27+600 Jalur Ambon (Pekanbaru ke Duri) pada saat kondisi jalan lurus, diduga pengemudi minibus mengantuk sehingga kehilangan kendali kemudian menabrak bagian belakang truk tronton.
Posisi akhir kendaraan minibus terhimpit truk tronton di Jalur Lambat menghadap ke arah Duri. Korban meninggal dunia dan luka tersebut dilarikan ke RS Awal Bros Ahmad Yani Pekanbaru.
Kecelakaan ini telah ditangani oleh Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya selaku pengelola ruas Tol Pekanbaru-Dumai dengan melibatkan pihak kepolisian daerah setempat.
Atas kejadian tersebut, pihak tol mengucapkan belasungkawa dan mengimbau kepada pengendara untuk berhati-hati dan waspada.
Berita Terkait
-
6 Personel Polres Dumai Diperiksa Buntut Polisi Meninggal di Tempat Hiburan
-
Bang Jago Bertato 'Imut' Akhirnya Ditangkap usai Viral Rusak Mobil di Pekanbaru
-
Besok, Karhutla Fun Run 5K Serentak Digelar di Seluruh Riau
-
Diusut Polda Sejak Juni 2024, Apa Kabar Kasus SPPD Fiktif di DPRD Riau?
-
Gubernur Riau Tunjuk Empat Plt Kepala OPD yang Baru, Ini Nama-namanya
Komentar
Pilihan
-
Marak Warung Remang-remang di Siak, Warga: Malam Dirazia, Besok Buka Lagi
-
Bukan Orang Baru, Ini Sosok 3 'Srikandi' Maju Pemilihan Wali Kota Pekanbaru
-
Didominasi Napi Narkoba, Lapas di Riau Ternyata Over Kapasitas!
-
Sempat Mangkir, Muflihun Akhirnya Diperiksa Polda Riau Terkait SPPD Fiktif
-
Tak Cuma Syamsuar, Eks Gubernur Riau Sebelumnya Juga Diperiksa Bareskrim Polri
Terkini
-
Kekayaan Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Disorot usai Viral Tahanan Diduga Dugem
-
Petugas Razia Gabungan, Imbas Heboh Tahanan Diduga Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru
-
67 Bus TMP Mangkrak, Wali Kota Agung Meradang: Tiap Tahun Rp33 M Tak Ada Hasilnya
-
6 Personel Polres Dumai Diperiksa Buntut Polisi Meninggal di Tempat Hiburan
-
Transferan Uang Belanja, Silakan Ambil DANA Kaget Gratis Siang Ini
-
Pajak untuk Bangun Kota, Wawako Pekanbaru Minta Warga Tunaikan Kewajibannya
-
Kejutan Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Bisa Buat Tambahan Traktir Ngopi
-
BRI Siapkan Rp3 Triliun untuk Buyback Saham, Optimistis Hadapi Masa Depan
-
Tanya Besar Istri Bripka SS ke Rekan Polisi saat Suami Sekarat di Dream Box Dumai
-
Buat Tambah Top Up Diamond, Ini Link Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu!
-
Bang Jago Bertato 'Imut' Akhirnya Ditangkap usai Viral Rusak Mobil di Pekanbaru
-
Kejutan Awal Pekan, Ambil Segera Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini
-
Pria di Bengkalis Habisi Nyawa Istri saat Cekcok Perkara Gadai Handphone
-
3 Link DANA Kaget Gratis untuk Kamu yang Butuh Transferan, Semoga Beruntung!
-
Dapat Pemberdayaan BRI, Bisnis Kuliner UMKM Ini Makin Berkembang