Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar Selasa Malam

Api berhasil dikendalikan sebelum merembet ke bagian lain bangunan.

Eko Faizin
Rabu, 07 Januari 2026 | 08:18 WIB
Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar Selasa Malam
Kantor Bupati Indragiri Hilir terbakar, Selasa (6/1/2026) malam. [Ist]
Baca 10 detik
  • Kantor Bupati Indragiri Hilir (Inhil) terbakar pada Selasa malam.
  • Dalam video beredar, nampak petugas Damkar tiba di lokasi kejadian.
  • Sementara sejumlah masyarakat memadati sekitar bangunan kantor.

SuaraRiau.id - Kebakaran terjadi di Kantor Bupati Indragiri Hilir (Inhil) di Jalan Akasia, Tembilahan pada Selasa (6/1/2026) sekitar pukul 22.00 WIB.

Peristiwa tersebut menghebohkan warga setempat dan media sosial, seperti yang dilihat di Instagram @inhilberita, Rabu (7/1/2026).

Dalam video yang beredar, terdengar sirene mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang melaju ke lokasi kejadian.

Kepulan asap tebal keluar dari bagian atas gedung kantor. Sementara terlihat sejumlah warga memadati area sekitar bangunan yang terbakar.

Masyarakat tampak menyaksikan peristiwa kebakaran tersebut dari balik pagar, sembari merekam kejadian dengan ponsel.

Suasana lokasi kejadian tampak gelap gulita, diduga listrik sengaja dipadamkan untuk mengantisipasi risiko korsleting dan memperlancar proses pemadaman.

Api berhasil dikendalikan sebelum merembet ke bagian lain bangunan.

Aparat keamanan tampak berjaga untuk mengamankan lokasi dan mengatur kerumunan warga agar tidak mengganggu proses pemadaman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini