Geger Penemuan Bayi dalam Kardus Minyak Goreng di Pekanbaru, Ini Kronologinya

Penemuan bayi ini sempat menggegerkan warga Pekanbaru pada Rabu (16/10/2024) pagi.

Eko Faizin
Kamis, 17 Oktober 2024 | 10:15 WIB
Geger Penemuan Bayi dalam Kardus Minyak Goreng di Pekanbaru, Ini Kronologinya
Bayi perempuan ditemukan warga di semak-semak Jalan Labersa, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukitraya, Pekanbaru. [Ist]

SuaraRiau.id - Bayi perempuan yang ditemukan warga di semak-semak Jalan Labersa, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukitraya, Pekanbaru, kini dirawat di Puskesmas setempat.

Penemuan bayi ini sempat menggegerkan warga Pekanbaru pada Rabu (16/10/2024) pagi.

"Bayi perempuan itu ditemukan dalam kardus oleh Putra (27), seorang pekerja yang sedang menimbun jalan di sekitar lokasi," ungkap Kapolsek Bukitraya, Kompol Syafnil kepada Suara.com, Kamis (17/10/2024).

Hasil penyelidikan awal, penemuan bayi malang itu bermula pada pukul 06.00 WIB. Jamian (29), seorang buruh bangunan mengaku sempat melihat kardus itu saat perjalanan pulang setelah memancing.

Baca Juga:Jalan Bangau Sakti Rusak Parah, Warga Pekanbaru Ajak Donasi untuk Perbaikan

Jamian melihat sebuah kotak kardus di pinggir Jalan Pertambangan, namun tidak menaruh curiga dan terus melanjutkan perjalanan.

Beberapa jam kemudian, tepatnya pada pukul 08.30 WIB, Putra yang bekerja di area tersebut mendengar tangisan bayi dari arah semak-semak di pinggir jalan.

Penasaran, ia mendekati suara itu dan menemukan kardus. Betapa terkejutnya Putra ketika membuka kardus dan mendapati seorang bayi perempuan di dalamnya.

Putra segera membawa bayi tersebut ke camp bangunan tempat ia bekerja dan melaporkan penemuan itu kepada rekan-rekannya. Tak lama berselang, pihak kepolisian tiba di lokasi dan mengamankan sejumlah barang bukti.

"Barang bukti yang kami amankan antara lain sebuah kotak kardus, handuk bayi berwarna hijau, kain panjang, dua pasang baju dan celana bayi, serta perlengkapan bayi seperti sabun, tisu, bedak, dan minyak telon," jelas Kompol Syafnil.

Baca Juga:Pejabat Siak Digerebek Istri saat Berduaan dengan Wanita Lain di Hotel

Syafnil menjelaskan, saat ini kepolisian masih menyelidiki lebih lanjut untuk mengungkap identitas orangtua bayi serta motif di balik penelantaran ini.

Kontributor: Rahmat Zikri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak