PSPS Riau Boyong 20 Pemain Hadapi PSDS Deli Serdang, Ini Daftarnya

PSPS bakal memboyong 20 pemainnya bertanding di kandang lawan.

Eko Faizin
Senin, 15 Januari 2024 | 08:50 WIB
PSPS Riau Boyong 20 Pemain Hadapi PSDS Deli Serdang, Ini Daftarnya
Pemain PSPS Riau siap berlaga. [Dok PSPS Riau]

SuaraRiau.id - PSPS Riau segera menghadapi PSDS Deli Serdang laga pekan ketiga grup B, babak play-off degradasi Liga 2 Indonesia di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (16/1/2024).

PSPS bakal memboyong 20 pemainnya bertanding di kandang lawan. Tim berjuluk Askar Bertuah menatap laga penting nanti tanpa stopper andalannya Fafa Sheva yang pada laga kontra Nusantara United dihukum kartu merah.

Meski demikian, penyerang andalan PSPS Riau Bruno Silva yang pada laga terakhir menepi dipastikan akan bermain karena telah selesai dari hukuman akumulasi kartu. 

Pantauan Suara.com, dukungan untuk PSPS Riau terus mengalir dari para pendukung setianya. Hal itu terlihat pada akun media sosial instagram PSPS Riau yang memposting sesi latihan terakhir jelang berangkat ke Sumut.

"Kalian semua harus berjuang mati-matian walau berdarah sekalipun. Sisa 4 pertandingan ini akan jauh lebih mudah dan singkat dari pada nanti berjuang dari nol di Liga 3. Hanya dengan 4 pertandingan ini kalian bisa menyelamatkan PSPS," tulis akun @rendyfernando24.

"Bermainlah dengan rasa bangga demi sebuah kehormatan. Kami titip Marwah ini, tolong dijaga!," tulis akun @adeeirawan92 dikolam komentar.

Dari 20 pemain yang diboyong PSPS, dua di antaranya penjaga gawang yaitu Erlangga Setyo dan Jefri Wibowo. Kemudian di lini belakang Ridwan Saragih membawa tujuh pemain dan sembilan pemain tengah serta dua penyerang.

"Kami mohon doa kepada warga Riau dan pendukung PSPS Riau, sore ini kami 20 pemain dan 10 official berangkat dari Pekanbaru ke Deli Serdang menggunakan pesawat," ungkapnya.

Berikut daftar pemain PSPS Riau yang diboyong ke Sumut menghadapi PSDS Deli Serdang:

Penjaga Gawang

1. Erlangga Setyo
2. Jefri Wibowo

Pemain Belakang

1. Supardi Nasir
2. Eriyanto
3. Zahran Fayyadh
4. Syahrul Mustofa
5. Muhammad Mukhlis
6. M. Andika Kurniawan
7. Fadila Nur Rahman

Pemain Tengah

1. Takwir
2. Tegar Pangestu
3. Yuda Risky
4. Hari Habrian
5. Yudhi Aditya
6. Omid Popalzay
7. Firman Septian
8. Putra Chaniago
9. Ignasius Abelard Tegar

Pemain Depan

1. Dama Indriyana
2. Bruno Silva

Sebelumnya, PSPS Riau takluk atas Nusantara United di Stadiaon Kaharuddin Nasution Pekanbaru dengan skor 1-2 untuk kemenangan tim tamu.

Dua gol itu dicetak Ifan Izdihar pada menit 2 dan Matheus Veira Silva pada menit ke-25.

Sementara itu, satu gol tuan rumah dicetak Omid Popalzay pada menit ke-36. Gol itupun dicetak lewat tendangan penalti.

"Kita masih punya harapan, saya yakin dan optimis kita akan bertahan di Liga 2. Kami janji ini yang terakhir," katanya.

Akibat kekalahan itu, harapan PSPS Riau untuk tetap bertahan di Liga 2 semakin tipis. Ditambah lagi pada laga lainnya PSDS Deli Serdang menang 2-1 atas Persikab Bandung.

Itu artinya, PSDS Deli Serdang naik ke peringakat dua klasemen sementara dengan jumlah 3 poin dan Persikab Bandung semakin terpuruk ke dasar klasemen sementara dengan catatan 1 poin. PSPS Riau sendiri turun keperingat tiga sementara dengan jumlah 1 poin.

Kontributor: Rahmat Zikri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini

Tampilkan lebih banyak