Datang Khusus untuk Lukas Enembe, Rombongan Dokter Singapura Tiba di Papua

Dia menjelaskan tim medis dari Singapura itu akan mengontrol semua rekaman kesehatan dan menganalisa hari ini juga di kediaman.

Eko Faizin
Selasa, 11 Oktober 2022 | 18:12 WIB
Datang Khusus untuk Lukas Enembe, Rombongan Dokter Singapura Tiba di Papua
Gubernur Papua Lukas Enembe saat menjalani pemeriksaan kesehatan. [Kabarpapua.co]

SuaraRiau.id - Kuasa Hukum Gubernur Papua Lukas Enembe, Aloysius Renwarin menyebut rombongan medis dari Singapura telah tiba di Bandara Sentani, Jayapura, Papua pada Selasa (11/10/2022) pukul 7.15 WIT.

Kedatangan rombongan dokter asal Singapura itu guna melakukan pemeriksaan terhadap Gubernur Papua Lukas Enembe.

"Tim dokter Gubernur Papua Lukas Enembe sudah tiba di Jayapura terdiri dari dua orang dokter dan satu perawat," katanya dikutip dari Antara.

Menurut Aloysius, pihaknya belum bisa memastikan sampai kapan keberadaan para dokter spesialis asal Singapura di Jayapura dalam memberikan pengobatan kepada Lukas Enembe.

“Kalau soal berapa hari lamanya di sini, kami belum bisa memastikannya, namun yang jelas kehadiran kedua dokter dan satu perawat akan mengecek kondisi Pak Gubernur secara maksimal,” ujarnya.

Dia menjelaskan tim medis dari Singapura itu akan mengontrol semua rekaman kesehatan dan menganalisa hari ini juga di kediaman.

"Tadinya direncanakan tiga dokter spesialis yang hadir, namun baru dua yang bisa hadir," katanya.

Dia menambahkan kemungkinan akan datang lagi guna mengecek dan menganalisa kesehatan Gubernur dan sejauh ini tidak ada kendala dan hambatan dalam pemeriksaan kesehatan.

Dua dokter spesialis dan satu perawat asal negeri singa itu hampir 8 tahun merawat Lukas Enembe ketika menjalani pengobatan di Rumah Sakit Elisabeth dan satu rumah sakit lainnya di Singapura. Adapun identitas yaitu dr Cheng Ho Patrick An (spesialis jantung) dr Mardiana Binte Ayob (spesialis internist) dan perawat bernama Snooky Tabiliran Lagas. (Antara)

Berita Terkait

Ketika hubungan ranjang bisa memberikan kepuasan bagi pasangannya, maka rumah tangga juga kemungkinan besar akan lebih mesra. Terkait hubungan rumah tangga ataupun ranjang, Seksolog ternama Indonesia dr. H. Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS alisa Dokter Boyke berikan kata-kata bijak.

bandungbarat | 22:13 WIB

Tim bulu tangkis Indonesia mengirimkan kekuatan terbaik ke Singapura Open 2023

purwokerto | 18:38 WIB

Hasto menilai, nara sumber anonim yang diwawancaraiThe Straits Timesmemiliki kepentingan politik.

news | 15:46 WIB

Inara Rusli mengaku anak-anaknya bisa mengerti dengan kesibukannya saat ini

bestie | 12:33 WIB

Apa saja bisnis Oky Pratama? Ini dia ulasannya.

entertainment | 12:20 WIB

News

Terkini

Dua di antaranya masih mengenakan kostum pocong tengah digiring oleh polisi.

Lifestyle | 21:19 WIB

Humas PT Bandara Internasional Batam Badrudin Pedro saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut.

News | 09:34 WIB

Pertemuan tersebut dalam rangka membahas renovasi Gedung Juang 45 Riau yang berada di Jalan Sudirman Pekanbaru.

News | 18:05 WIB

Program ini masih tetap seperti di periode awal, dengan 5 pembebasan dan 2 pengurangan pajak daerah.

News | 14:43 WIB

Gubernur Syamsuar menyampaikan hal tersebut saat menghadiri Seremonial Social Movement Semesta Mencegah Stunting.

News | 10:54 WIB

Polres Bengkalis menggelar razia daging jarahan dan menyita 62 kilogram dari rumah warga.

News | 18:47 WIB

Parahnya, tersangka menggelapkan uang perusahaan untuk bermain judi online.

News | 14:59 WIB

Oknum anggota Satpol PP tersebut membuat proposal bantuan dana yang akan ditujukan kepada pengusaha kecil atau warung-warung.

News | 08:31 WIB

Dengan berlumuran lumpur, para warga tampak saling membantu mengumpulkan bungkus-bungkus besar berisi daging.

Lifestyle | 16:58 WIB

Kemudian, sapi jenis Limosin seberat 934 Kg miliki peternak Abdul Rohman asal Siak.

News | 10:10 WIB

Menurut Sakinah, siswa yang terindikasi LGBT kemungkinan karena pergaulan baik di sekolah maupun di luar.

News | 09:10 WIB

Menurutnya, saat ini Pemprov Riau masih menunggu surat resmi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

News | 22:07 WIB

Bank Mandiri memiliki berbagai produk perbankan yang bisa digunakan untuk bertransaksi di kawasan Damai Indah Golf PIK Course.

News | 22:05 WIB

Ketua PHRI Riau, Nofrizal menilai bahwa operasi yang dilakukan aparat berdampak pada okupansi hotel.

News | 09:34 WIB

Pemeriksaan sudah mulai dilakukan sejak Senin (22/5/2023).

News | 19:55 WIB
Tampilkan lebih banyak