Memanas, Razman Nasution Dilaporkan Denise Chariesta Terkait Ucapan Tak Senonoh

Denise Chariesta mengaku, Razman Nasution pernah TPKS terhadap dirinya sekitar Juni lalu.

Eko Faizin
Kamis, 15 September 2022 | 10:54 WIB
Memanas, Razman Nasution Dilaporkan Denise Chariesta Terkait Ucapan Tak Senonoh
Denise Chariesta datangi tempat jumpa pers Razman Arif Nasution di Kwang Koan Kopi Johny [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

SuaraRiau.id - Pengacara Razman Arif Nasution ternyata berseteru dengan sejumlah orang. Ia diketahui hingga kini terlibat permasalahan mulai dari Hotman Paris, Dokter Richard Lee hingga Denise Chariesta.

Terkait permasalahan dengan Denise Chariesta, Razman dilaporkan terkait dugaan pelanggaran undang-undang informasi transaksi elektronik.

Selain itu, Denise Chariesta juga mempolisikan Razman atas dugaan kasus Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) secara verbal.

Denise Chariesta mengaku, Razman Nasution pernah TPKS terhadap dirinya sekitar Juni lalu. Menurutnya, TPKS itu bukan kekerasan seksual secara fisik tapi diduga secara non fisik melalui bahasa verbal.

Denise Chariesta menduga, perbuatan Razman Nasution itu telah melanggar hukum. Disangkakan, telah melanggar pasal 4 Jo Pasal 14, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 4,5 tahun.

"Tidak cuma dengan Claudia aja, tapi terhadap gua juga. Jangan-jangan di luar sana, ada lagi yang lain. Kalau ada, cepat-cepat lapor ya," tutur Denis Charieta dalam Kanal YouTube Intens Investigasi, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Kamis (15/9/2022).

Wanita berusia 31 itu mengaku, sakit hati ketika Razman Nasution mengucapkan kata-kata tak senonoh terhadap dirinya.

"Dia bilang: Ini pun gede (buah dada), kalau jatuh turun ke bawah. Dia itu pinter atau bego, kalau ke atas, gue melawan gravitasi dong," ungkapnya.

Adapun, kata Denise, Razman pernah menganggap kalau semua wanita itu bisa dibeli dengan uang.

Lebih jauh Razman diduga berkata kalau Denise bukanlah kriteria wanita idamannya. Mendengar pernyataan itu, Denis muak dengan Razman.

Ia menolak mentah-mentah bahwa wanita tidak bisa dibeli.

"Seolah-olah mengkonotasikan, wanita itu bisa dibayar. Kita itu wanita tidak bisa diperjual-belikan. Dia bilang, kamu bukan tipe saya. Kalau tipe saya, berapapun saya bayar," jelasnya.

Denise Chariesta pun nyinyir dengan semua tindakan yang diperbuat Razman Arif Nasution. Alih-alih pengacara, tindakannya tidak mencerminkan dari seorang pengacara.

"Bang razman, ini lagi ngumpulin LP deh. Dengan tindakannya yang tidak mencerminkan seorang pengacara," timpalnya.

Ia mengaku, WhatsApp-nya pernah diblokir. Tapi belakangan dibuka lagi. Tepat saat dibuka blok itu, Denise menagih invoice ke Razman terkait biaya transportasi udara saat mengikuti mediasi ke Polda Sumatera Utara.

"Dia buka block gue. Di unblock gue gaess. Saya kirim invoice, saat ke Medan kemarin. Inget kalau nggak ada uang, minta ongkos ke abang (Razman)," ujar Denise.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak