Momen Haru Pria Menangis Dapat Kado Ultah USG Istri: Lima Tahun Menantikan

Sang suami tampak penasaran dengan isi kado yang diberikan istrinya tersebut.

Eko Faizin
Jum'at, 13 Mei 2022 | 09:48 WIB
Momen Haru Pria Menangis Dapat Kado Ultah USG Istri: Lima Tahun Menantikan
Tangkapan layar video momen haru pria dihadiahi USG istri. [Instagram/memomedsos]

SuaraRiau.id - Kehadiran seorang anak kerap ditunggu oleh pasangan yang telah menikah. Salah satunya oleh pasangan yang telah menikah selama lima tahun ini.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @memomedsos pada Kamis (12/5/2022), terlihat seorang istri yang memberikan kado ulang tahun untuk suaminya.

Awalnya, perempuan berhijab pink tersebut menyerahkan sebuah kotak berwarna kuning kepada seorang pria berbaju hitam.

Dalam video viral tersebut, sang suami terlihat penasaran dengan isi kado yang diberikan istrinya tersebut.

Setelah melepas tali pengikat, sang suami sempat mengguncang kotak kuning tersebut dan membukanya.

"Abot (berat)" ujarnya sembari tersenyum.

Menanggapi hal ini, sang istri yang masih berdiri di samping suaminya hanya tersenyum.

Setelah membuka kotak berwarna kuning tersebut, sang suami sempat terdiam sejenak melihat isi kado pemberian istrinya yang berupa sepatu bayi.

Sang istri yang tak sanggup menahan haru lalu menangis.

"Berapa bulan?" tanya sang suami.

Tak kuat menahan bahagia, sang suami juga ikut menangis sembari menyeka air matanya.

Setelah terlihat berusaha mengontrol emosinya, sang suami lalu mengeluarkan sepasang sepatu mungil itu dan menemukan foto hasil USG.

Dirinya kembali menangis saat melihat foto tersebut.

Dalam keterangan video, pengunggah menyebutkan kedua pasangan tersebut telah menunggu selama lima tahun.

"Pasangan yang lima tahun menantikan anak ini sangat bahagia. Sang suami bahkan tak kuat menahan tangis bahagia mendapati istrinya hamil," tulisnya.

Sejumlah warganet membanjiri kolom komentar dengan ucapan selamat.

"Selamat ya kaa semoga selalu sehat utk ibuk dan anaknya aaamiiin," tulis seorang warganet.

"selamat, semoga lahir dgn sehat dan tidak ada kendala apa pun," tulis warganet lainnya.

Tak hanya ikut berbahagia, salah seorang warganet yang masih menantikan diberi momongan berharap agar segera bisa mendapat kebahagiaan yang sama.

"Subhanallah.... Semoga ak jg di segerakan yaAllah, dn ak akan ksih kejutan sprti itu jg ke suami, amin," tulisnya.

Kontributor: Anggun Alifah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak