Pemudik Menuju Riau Sempat Terjebak Macet dari Sumbar, Pengendara Risau Besok Harus Kerja

Pemudik sempat terjebak macet sejak pukul 13.00 - 16.00 WIB di Pertamina menjelang Baso arah ke Payakumbuh, Sumatera Barat, kemarin.

Eliza Gusmeri
Kamis, 05 Mei 2022 | 14:29 WIB
Pemudik Menuju Riau Sempat Terjebak Macet dari Sumbar, Pengendara Risau Besok Harus Kerja
Macet Panjang di Jalan Lintas Bukittinggi - Padang tepatnya di Dekat Air Terjun Lembah Anai, Rabu, 4 Mei 2022/DEFRI CANDRA /Riau Online

SuaraRiau.id - Pemudik yang ingin balik ke Riau terjebak macet di Jalan Payakumbuh, Sumatera Barat. Hal serupa juga terjadi dari Pekanbaru menuju Sumbar.

Pemudik sempat terjebak macet sejak pukul 13.00 - 16.00 WIB di Pertamina menjelang Baso arah ke Payakumbuh, Sumatera Barat, kemarin.

"Pokoknya mobil saya tidak bisa gerak, macet parah," ujar pemudik yang ingin balik ke Riau, Sisri, Rabu, 4 Mei 2022.

Ia yang bekerja di Perusahaan Swasta di Riau mengaku balik hari ini, karena besoknya ia harus masuk kerja, Kamis, 5 Mei 2022.

Baca Juga:Kapolda Jabar Sebut Sudah Banyak Pemudik yang Kembali ke Wilayah Jabodetabek

"Besok mau masuk kerja, jadi diusahakan balik siang, namun terjebak macet pula," pungkasnya.

Dikutip dari RiauOnline.co.id, terlihat pengendara roda empat dengan plat BM, BH hingga B terjebak antrean panjang di sejumlah titik jalan.

Mulai dari Air Terjun Lembah Anai - Simpang Silaing arah Padang Panjang, Padang Luar menuju Arah Bukittinggi, Simpang Jambu Air Bukittinggi, hingga Baso dan Dekat Pintu Masuk Wisata Lembah Harau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini